Giggs Puji Dampak Kehadiran Van Persie

id Ryan Giggs , liga inggris mu

Giggs Puji Dampak Kehadiran Van Persie

Ryan Giggs (FOTO.ANTARA/REUTERS)

Kami seperti para pendukung - kami melihat ke depan untuk bermain dengan dan melihat pemain-pemain berkualitas datang ke tim ini, dan Robin tentu saja salah satunya," kata Giggs
Manchester - Ryan Giggs memuji dampak yang diberikan Robin van Persie di saat penyerang Manchester United mempersiapkan diri untuk menghadapi bekas klubnya Arsenal untuk pertama kalinya sejak pindah ke Old Trafford pada Agustus.

Van Persie, yang mencetak 96 gol di Liga Utama Inggris untuk Arsenal selama delapan tahun membela klub itu, berharap dapat kembali mencetak gol ketika United berupaya merebut posisi puncak klasemen saat menjamu The Gunners di Old Trafford pada Sabtu.

Penyerang Belanda itu telah mencetak tujuh gol dari sembilan penampilannya di liga, sejak direkrut dengan harga 24 juta pounds dari Arsenal tiga bulan yang lalu.

Tetapi gelandang veteran United Giggs menekankan bahwa Van Persie juga membuat kontribusi besar dalam memberi umpan-umpan yang berbuah gol untuk rekan-rekan setimnya yang baru.

"Kami seperti para pendukung - kami melihat ke depan untuk bermain dengan dan melihat pemain-pemain berkualitas datang ke tim ini, dan Robin tentu saja salah satunya," kata Giggs.

"Ia membuktikannya dengan gol-gol dan permainannya sejak ia datang ke klub ini," tambah Giggs, yang timnya akan memulai pertandingan Sabtu dengan selisih satu poin dari pemuncak klasemen Chelsea.

"Umpan-umpan Robin benar-benar penting bagi kami. Ini merupakan nilai tambah besar pada musim ini di mana kami mencetak gol dari bola-bola mati dan tendangan sudut. Itu adalah sesuatu yang sepertinya tidak sering kami lakukan pada beberapa tahun terakhir."
"Maka dengan Robin, bukan hanya gol demi gol yang anda dapatkan. Ia membantu menambahi lebih banyak gol di daftar pencetak gol, dan membantu beberapa nama yang berbeda berada di sana."
Kehadiran Van Persie di daftar tim pertama United akan memberi kenangan menyakitkan bagi Arsene Wenger, di mana The Gunner gagal mempertahankan bintang-bintang terbesar mereka dalam beberapa tahun terakhir.

Bagaimanapun, manajer Arsenal itu berharap mantan pemainnya itu akan mendapat sambutan hangat dari para pendukung klub meski Van Persie telah menegaskan sebelumnya bahwa ia ingin meninggalkan Stadion Emirates.

"Saya tidak tahu (bagaimana sambutan yang akan ia dapatkan) namun saya berharap itu adalah sambutan yang menghormati, sebab ia bermain untuk kami selama delapan tahun, ia telah bermain dengan baik untuk kami," kata Wenger.

Tim pelapis United disingkirkan Chelsea dari ajang Piala Liga pada Rabu, dan manajer Alex ferguson diharapkan akan melakukan perubahan besar dari tim yang takluk 4-5 di Stamford Bridge.

Selain Van Persie, penyerang Inggris Wayne Rooney juga diharapkan dapat kembali memperkuat tim setelah diistirahatkan pada tengah pekan, begitu juga dua pemain bertahan, Rio Ferdinand dan Patrice Evra.

United akan menggantikan Chelsea, meski mungkin hanya selama beberapa jam, di puncak klasemen jika mereka mampu mengalahkan Arsenal, yang saat ini menduduki peringkat keenam, pada pertandingan yang dimainkan di siang hari ini.

Pada pertandingan serupa di musim lalu United mempermalukan Arsenal dengan kemenangan 8-2, di mana Rooney mencetak hatrik.

Bagaimanapun, Giggs melabeli hasil itu sebagai "keberuntungan semata", dan pemain 38 tahun itu menambahi, "Kami selalu mengharapkan penampilan hebat ketika melawan Arsenal, baik pertandingan kandang dan tandang. Kali ini tidak ada bedanya."
"Saya pikir pada musim lalu merupakan salah satu penampilan keberuntungan kami."
"Musim ini mereka mendapatkan awal yang benar-benar bagus. mereka sempat sedikit tergagap pada beberapa pekan terakhir, namun mereka memiliki kualitas yang bagus."
Pasukan Wenger akan tiba di Old Trafford dengan kondisi moral yang bagus setelah mampu bangkit dan mencatatkan kemenangan 7-5 di tengah pekan, ketika mereka mengalahkan sesama tim Liga Utama Reading di Piala Liga setelah sempat tertinggal 0-4.

Theo Walcott mencetak hatrik untuk membuat Wenger mengingat bawha pemainnya itu sedang berada di fase kritis dalam negosiasi perpanjangan kontrak.

Kontrak Walcott akan habis pada akhir musim ini namun Wenger berkata, "Saya tidak memikirkan hal itu (kehilangan Walcott), sebab pada saat ini saya pikir kami masih mampu mengusahakan untuk membuat kesepakatan dengannya."
"Itu mendesak. Kami ingin mengatasinya sebelum Natal, satu cara atau yang lainnya," tambah pria Prancis ini.

Gervinho diperkirakan harus absen selama tiga pekan setelah pergelangan kakinya cedera saat Arsenal menang atas Queens Park Rangers pekan lalu.(H-RF/SKD)