Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, Delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG

id Dslng,Tanzania

Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, Delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG

Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG. Foto dokumentasi DSLNG

Banggai, Sulteng (ANTARA) - PT Donggi-Senoro LNG (DSLNG) menerima kunjungan dari Delegasi Government Negotiating Team (GNT) Republik Tanzania di Kilang DSLNG, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah pada Senin (16/12/ 2024).

Delegasi Tanzania dipimpin oleh Ketua Delegasi GNT Tanzania sekaligus Deputy Permanent Secretary Minister of Energy Tanzania Dr. James Peter Mataragio dan diterima langsung oleh Operation Director DSLNG, Betantyo Madyantoro. Kunjungan ini turut dihadiri Delegasi dari Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia.

Dalam kunjungannya, GNT Tanzania menggali informasi terkait pengelolaan fasilitas Kilang DSLNG, sebagai bagian dari upaya mereka untuk memahami lebih dalam tentang pemanfaatan dan pengelolaan LNG, yang menjadi fokus utama dalam studi mereka.

Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG. Foto dokumentasi DSLNG

GNT Tanzania adalah tim yang dibentuk oleh Pemerintah Tanzania untuk melakukan negosiasi penting terkait proyek-proyek strategis, terutama dalam sektor energi dan sumber daya alam. Tim ini memainkan peran penting dalam mewakili kepentingan Tanzania saat berhadapan dengan perusahaan-perusahaan internasional. GNT terdiri dari perwakilan berbagai Kementerian dan Lembaga Pemerintah Tanzania.

Kunjungan GNT Tanzania ke Indonesia sendiri bertujuan untuk untuk melakukan pertukaran informasi dan diskusi terkait proyek-proyek strategis di sektor energi, khususnya terkait pengelolaan LNG. Kunjungan ini juga bertujuan untuk mempelajari pengalaman Indonesia dalam mengelola proyek LNG seperti di Proyek Kilang Donggi-Senoro LNG.

Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG. Foto dokumentasi DSLNG

Tanzania merupakan salah satu negara di kawasan Afrika Timur yang bergantung pada sektor pertanian. Di tahun 2010 ditemukan cadangan gas bumi di wilayah lepas pantai (offshore) Tanzania, disusul dengan penemuan cadangan lain. Pada tahun 2016, cadangan terbukti gas bumi Tanzania mencapai 57 TCF yang sebagaian besar berada di lepas pantai.

Dengan adanya penemuan cadangan gas bumi tersebut, Pemerintah Tanzania melakukan studi tentang pemanfaatan dan pengelolaan LNG di berbagai negara, termasuk model skema bisnis LNG di Proyek LNG Donggi-Senoro di Indonesia, sebagai bagian dari persiapan untuk mengelola cadangan gas mereka untuk proyek LNG.

Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG. Foto dokumentasi DSLNG

“Kami sangat berterima kasih sudah diterima dengan hangat di DSLNG,” ungkap pimpinan delegasi Dr. James Peter Mataragio dalam sambutannya.

Operation Director DSLNG, Betantyo Madyantoro, mengungkapkan rasa terima kasih dan antusiasnya terhadap kunjungan dari GNT Tanzania ini.

“Atas nama seluruh tim, kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kunjungan tim GNT Tanzania di fasilitas kami. Kami berharap kunjungan ini dapat menjadi sarana untuk belajar, memberikan inspirasi, serta mempererat kemitraan yang lebih antara negara kita. Sekali lagi, selamat datang di Sulawesi Tengah, dan selamat datang di kilang LNG kami,” ujarnya.

Pelajari pengelolaan LNG Indonesia, delegasi GNT Tanzania kunjungi kilang DSLNG. Foto dokumentasi DSLNG

Selain melakukan sesi diskusi mengenai pengelolaan bisnis LNG, pengelolaan lingkungan hidup, tenaga kerja, dan tentang pengembangan masyarakat dengan manajemen DSLNG, Delegasi GNT Tanzania pun berkesempatan mengunjungi Kilang dan fasilitas Maleo Center DSLNG, yang merupakan fasilitas konservasi eksitu burung maleo pertama di dunia.

Dengan menjadi salah satu tujuan kunjungan studi bagi Delegasi GNT Tanzania, menunjukkan keandalan operasi Kilang DSLNG selama ini yang diakui. Sebelumnya, pada 6 Agustus 2024 lalu, DSLNG juga menerima kunjungan dari Menteri Energi dan Mineral Kesultanan Oman dan tim.