Polres Touna mulai persiapkan pengamanan Pilkada serentak

id Polres Touna ,Pengamanan Pilkada ,Pilkada serentak ,Sulawesi Tengah ,Kabupaten Tojo Una-una

Polres Touna mulai persiapkan pengamanan Pilkada serentak

Polres Touna melaksanakan rakor internal kesiapan pengamanan Pilkada serentak di Tojo Una-Una, Sabtu (3/8/2024). (ANTARA/HO-Humas Polres Touna)

Tojo Una-una, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Tojo Una-Una, Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) mulai mempersiapkan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 agar dapat berjalan lancar dan aman pada 27 November mendatang.
 


Kepala Bagian (Kabag) Operasi Polres Touna Kompol Mulyadi di Tojo Una-Una, Sabtu, mengatakan bahwa rapat koordinasi dilaksanakan untuk mengetahui kesiapan personel dalam menghadapi Operasi Mantap Praja Tinombala Tahun 2024.


 


"Rakor ini dilakukan untuk pemetaan awal potensi konflik yang bisa saja terjadi pada Pilkada serta untuk menyamakan persepsi, pola tindak dan pola penanganan dalam pengamanan Pilkada di Kabupaten Tojo Una-Una," katanya.


 


Ia menyampaikan bahwa sesuai dengan PKPU No 2 Tahun 2024, tahapan pilkada akan dimulai dengan pendaftaran pasangan calon pada tanggal 24 Agustus 2024 kemudian akan dilanjutkan dengan tahap kampanye, pencoblosan hingga perhitungan suara.


 


Sementara itu, berdasarkan indeks potensi kerawanan dalam penyelenggaraan pilkada berdasarkan analisa Badan Intelijen Keamanan (Baintelkam) Polri, yakni adanya dugaan ketidaknetralan penyelenggara Pilkada, kekurangan dan tertukarnya surat suara, keterlambatan logistik ke lokasi tempat pemungutan suara (TPS).


 


Kemudian, politik uang, titik lokasi TPS yang jaraknya jauh, adanya isu SARA yang berpotensi terjadinya konflik horizontal, serta adanya penyelenggara pemilu dan personel pengamanan yang sakit ataupun meninggal dunia.


 


“Sesuai dengan jadwal tahapan ini akan berlangsung selama 125 hari, sehingga melalui kegiatan rakor internal ini kita bisa menyatukan persepsi untuk meminimalisir adanya duplikasi personil dalam dukungan anggaran operasi dan anggaran rutin," ujarnya.


 


Apalagi, kata dia, Pilkada tahun ini akan berlangsung serentak dan menjadi yang pertama kali dalam sejarah menghadapi pelaksanaan pilkada secara serentak mulai dari pemilihan gubernur, bupati dan wali kota. 


 


Menurut dia, hal ini menjadi tantangan bersama untuk mewujudkan pilkada yang aman dan kondusif di Kabupaten Tojo Una-Una.


 


Untuk itu, Kompol Mulyadi menginstruksikan kepada personel untuk melaksanakan "cooling system" secara rutin untuk meminimalisir terjadinya konflik dan gesekan sosial di masyarakat dalam tahapan Pilkada, serta mengingatkan para personel Polres Touna untuk selalu menjaga netralitas.


 


"Semoga dengan pelaksanaan kegiatan rakor ini dapat meminimalisir dan melakukan pemetaan gangguan, dinamika politik di masing-masing wilayah jajaran Polres Touna sehingga Pilkada dapat berlangsung dengan aman dan kondusif," katanya.