Pemkot: Wisuda Tahfidz bukti penghafal Alquran bertambah di Palu

id Wisudah Tahfidz, penghafal Alquran, quran, wawali, pasha ungu

Pemkot: Wisuda Tahfidz bukti penghafal Alquran bertambah di Palu

Wakil Wali Kota Palu, Sigit Purnomo Said memasang selempang kepada wisudawan penghafal Alquran dalam acara wisuda Tahfidz yang diselenggarakan Yayasan Banua Alquran, di Palu, Sabtu (26/12/2020). ANTARA/HO/Humas Pemkot Palu

Palu (ANTARA) -
Pemerintah Kota Palu menyatakan wisuda Tahfidz bukti bahwa bibit penghafal Alquran semakin bertambah di ibu kota itu, Sulawesi Tengah itu.


 


"Tidak semua orang bisa menghafal Alquran, maka dari itu kita patut bersyukur ada generasi tahfidz untuk masa depan umat," ujar Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said alias Pasha Ungu saat menghadiri acara Wisuda Tahfidz yang diselenggarakan Yayasan Banua Alquran, di Palu, Sabtu.


 


Wawali mengingatkan seluruh santri yayasan itu agar dapat mempelajari Alquran sebaik-baiknya sebagai bekal hidup di dunia dan akhirat. 


 


"Ini kesempatan bagi anak-anak kita untuk belajar, memahami dan mengamalkan Alquran dalam kehidupan sehari-hari," ucap Sigit.


 


Dia mengemukakan pengembangan sumber daya manusia (SDM) menerapkan ilmu agama sejalan dengan visi-misi Pemkot Palu yakni menjadikan Palu sebagai kota jasa, beradat berbudaya dilandasi iman dan taqwa, yang mana dalam perwujudannya telah diterapkan tambahan jam belajar agama di jenjang pendidikan sekolah dasar dan sekolah menengah pertama.


 


Tambahan jam pelajaran agama, katanya, sudah berlangsung sejak tiga tahun terakhir. Penambahan jam pelajaran agama tidak hanya berlaku bagi agama Islam, tatapi ini berlaku untuk semua agama.


 


"Khusus tambahan jam pelajaran Agama Islam, belajar baca tulis Alquran di tingkat sekolah dasar, lalu sekolah menengah pertama belajar tajwid, tartil, tilawah hingga kaligrafi," tutur Sigit.