Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin bertolak ke Jawa Tengah, Selasa siang, untuk menghadiri peringatan Isra Mikraj Tingkat Kenegaraan Tahun 2023 di Masjid Raya Sheikh Zayed di Banjarsari, Surakarta, Selasa.
Wapres beserta istri, Wury Estu Handayani, dan rombongan terbatas berangkat dari Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 15.25 WIB, dengan menumpang Pesawat Boeing 737-400 TNI AU menuju Pangkalan Udara TNI AU Adi Soemarmo, Surakarta, Jawa Tengah.
Wapres dan rombongan diperkirakan tiba di Surakarta setelah menempuh perjalanan sekitar 1 jam 25 menit dan akan disambut Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan istri, beserta pangdam IV/Diponegoro dan kapolda Jateng.
Selanjutnya, Ma'ruf Amin menuju hotel untuk beristirahat sejenak dan disambut Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka beserta istri.
Usai beristirahat, Ma'ruf Amin menuju Masjid Raya Sheikh Zayed untuk menghadiri peringatan Isra Mikraj pada malam hari.
Baca juga: Kasad ajak umat Islam teladani Nabi Muhammad dalam peringatan Isra Mikraj
Berita Terkait
EU: Penghancuran bangunan 'komponen utama' Israel menjajah Palestina
Kamis, 21 November 2024 9:22 Wib
Tiga topik jadi pokok bahasan dalam Forum Syariah Internasional
Kamis, 21 November 2024 9:13 Wib
Wakil Ketua MK soroti opsi surat suara dikirim lewat pos untuk pilkada
Jumat, 15 November 2024 14:53 Wib
Wapres paparkan capaian ASEAN soal AOIP hingga keanggotaan Timor Leste
Rabu, 9 Oktober 2024 12:25 Wib
Wapres bertolak ke Laos pimpin delegasi RI di KTT 44-45 ASEAN
Selasa, 8 Oktober 2024 12:59 Wib
Wapres: Industri hijau-inovasi digital dukung ekonomi berkelanjutan
Senin, 7 Oktober 2024 13:42 Wib
Warga Toboali antusias sambut kunker Wapres Ma'ruf Amin
Selasa, 10 September 2024 9:40 Wib
Wapres bertolak ke Kepri dan Babel resmikan inpres jalan daerah
Senin, 9 September 2024 11:13 Wib