Palu (ANTARA) - Penyintas bencana gempa dan likuefaksi di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Selasa (5/5), mendapat bantuan alat pelindung diri (APD) berupa masker dari Mercy Corps Indonesia.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Mercy Corps Indonesia yang telah membantu dalam rangka memutus mata rantai penyebaran COVID-19," ucap Bupati Sigi Mohammad Irwan Lapatta.
Mercy Corps Indonesia menyerahkan bantuan itu Kepada Bupati Sigi Mohammad Irwan Lapatta di Kantor Bupati Sigi, Selasa.
Bantuan APD itu akan diberikan kepada penyintas bencana gempa dan likuefaksi Sigi di 15 hunian sementara di 10 desa meliputi Desa Binangga, Padende, Jono Oge, Lolu, Mpanau, Sidera, Bora, Kalawara, Pandere, dan Kaleke.
Bantuan itu berupa masker 800 lembar, 25 unit tempat cuci tangan, dan 1.600 strip vitamin C untuk daya tahan tubuh.
Mercy Corps juga membantu sarana sosialisasi bahaya virus corona jenis baru berupa media sosialisasi.
Bupati Sigi Mohammad Irwan Lapatta mengemukakan pencegahan dan penanganan penyebaran virus corona jenis baru itu, dibutuhkan peran para pihak.
"Upaya penanganan COVID-19 terus dilakukan oleh seluruh komponen, baik pemerintah, swasta, organisasi masyarakat, akademisi, maupun masyarakat umum," kata bupati.
Ia berharap kebersamaan ini tetap dijaga menjadi kekuatan untuk melawan penyebaran COVID-19.