Bupati dukung pelaksanaan KKN kolaborasi PTKIN di Morowali

id KKN Kolaborasi,PTKIN,UIN Palu,Pemkab Morowali,Bupati Morowali,Taslim,Muhtadin Mustafa

Bupati  dukung pelaksanaan KKN kolaborasi PTKIN di Morowali

Bupati Morowali Taslim menyampaikan sambutan pada penyambutan mahasiswa KKN kolaborasi PTKIN di wilayah KTI, berlangsung di Bungku, Kabupaten Morowali, Rabu (25/5/2022). ANTARA/HO-Panitia KKN Kolaborasi PTKIN

Morowali, Sulteng (ANTARA) - Bupati Morowali, Sulawesi Tengah, Taslim mendukung pelaksanaan penempatan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Morowali yang merupakan kolaborasi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Kawasan Timur Indonesia (KTI).

"Ini merupakan suatu kehormatan bagi Kabupaten Morowali," kata Bupati Morowali Taslim, di Morowali, Rabu.

UIN Datokarama Palu sebagai salah satu PTKIN di KTI menjadi penggagas sekaligus tuan rumah penyelenggaraan KKN kolaborasi yang diikuti oleh Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate, Provinsi Maluku Utara dan IAIN Gorontalo.

Sebanyak 100 mahasiswa KKN dari tiga PTKIN tersebut ditempatkan di tiga kecamatan meliputi Kecamatan Bungku Selatan, Bungku Pesisir dan Menui Kepulauan. Mahasiswa KKN berada di tiga kecamatan tersebut selama sebulan penuh.

Taslim mengatakan hadirnya mahasiswa KKN dari tiga PTKIN akan memberikan manfaat besar kepada Morowali, terkait dengan pembinaan masyarakat.

"Bahkan hadirnya mahasiswa KKN berkontribusi terhadap pembangunan daerah di Morowali," ujarnya.

"Morowali akan mendapatkan manfaat yang baik dalam pelaksanaan KKN ini. Saya bersama jajaran Pemda Morowali, dengan senang hati dan gembira menerima kehadiran adik-adik untuk melakukan KKN di Morowali," kata Taslim.

Taslim mengemukakan Kabupaten Morowali terbentuk sejak tahun 1999. Karena itu, usia Kabupaten Morowali cukup muda sehingga masih ditemukan banyak kekurangan khususnya di tiga lokasi KKN tersebut.

Sehingga, Taslim berharap, mahasiswa dalam pelaksanaan KKN agar program yang digagas dapat disesuaikan dengan kondisi masing-masing wilayah.

"Morowali di usia yang muda masih banyak kekurangannya. Maka kami berharap bahwa kekurangan inilah yang adik-adik lihat dan bisa membantu kami dengan program kegiatan selama KKN. Kami pilih tiga wilayah ini karena dalam proses pembangunan, daerah ini masih tertinggal," sebutnya.

Taslim berharap mahasiswa mampu beradaptasi dan dapat memberikan yang terbaik bagi masyarakat sehingga dalam pelaksanaan KKN mampu melahirkan kesan positif yang ditinggalkan.

"Berikan semua apa yang kalian ketahui, contoh yang bisa kita berikan mulai dari cara berpikir, bergaul, berbahasa dan mendorong motivasi anak-anak di sana terkait pentingnya sekolah," katanya.

Ia berharap, mahasiswa bisa mempraktikkan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah dan menambah pengalaman di lapangan sehingga ketika kembali ke masyarakat mahasiswa bisa mengetahui dan mendengar apa yang dibutuhkan masyarakat.

Terkait hal itu Ketua Lembaga Penelitian Pengabdian Masyarakat (LP2M) UIN Datokarama Palu Dr Muhtadin Mustafa meminta mahasiswa KKN akan menjalankan program dengan baik, serta menjaga nama baik perguruan tinggi.
Ketua LP2M UIN Datokarama Palu Dr Muhtadin Mustafa menyampaikan sambutan pada penyambutan mahasiswa KKN kolaborasi PTKIN di wilayah KTI, berlangsung di Bungku, Kabupaten Morowali, Rabu (25/5/2022). (NTARA/HO-Panitia KKN Kolaborasi PTKIN