BNN Palu lakukan "soft power approach" cegah kasus narkoba

id BNNK Palu,Kasus Narkoba,Kota Palu,Sulawesi Tengah

BNN Palu lakukan "soft power approach" cegah kasus narkoba

Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palu, AKBP Baharuddin. (ANTARA/Nur Amalia Amir)

Palu (ANTARA) - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palu, Sulawesi Tengah, fokus melalukan pendekatan soft power approach kepada seluruh masyarakat guna mencegah kasus penyalahgunaan di daerah itu. 
 


"Pendekatan yang dilakukan oleh BNN Kota Palu tentunya mengadopsi yang menjadi kebijakan BNN Pusat yang mana dalam hal ini ada empat pendekatan yang digunakan," kata Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palu, AKBP Baharuddin di Palu, Rabu. 


 


Ia mengatakan bahwa BNN Kota Palu sendiri saat ini fokus melakukan pendekatan soft power approach yang merupakan pendekatan humanis atau pendekatan kekeluargaan kepada masyarakat di daerah itu. 


 


Pendekatan tersebut utamanya berfokus pada pencegahan yang sasarannya ditujukan kepada masyarakat yang belum terpapar. 


 


Ia mengatakan bahwa perlu bagi masyarakat yang belum terpapar untuk diberikan edukasi atau pengetahuan agar mereka tidak menjadi korban. 


 


Selain berfokus pada pencegahan, pendekatan tersebut dilakukan guna pemberdayaan dengan tujuan memberdayakan seluruh potensi - potensi yang ada di masyarakat baik bagi remaja, pemuda atau tokoh wanita.


 


Ia mengatakan hal tersebut dilakukan guna mengajak mereka untuk bersama - sama dalam menyampaikan atau memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pencegahan penyalahgunaan narkoba. 


 


Selanjutnya, bentuk pendekatan soft power approach lainnya yakni rehabilitasi. Menurut dia, bagi yang sudah terlanjur menyalahgunakan narkoba, perlu dilakukan rehabilitasi untuk memutus pemakaian zat tersebut. 


 


"Selama mereka tidak direhabilitasi, selama itu pula mereka akan terus mencari narkoba," katanya. 


 


Ia mengatakan adapun untuk ketiga pendekatan lainnya, yakni hard power approach yang merupakan pendekatan penegakan hukum.


 


Kemudian smart power approach tentang bagaimana mengedukasi remaja saat ini menggunakan cara-cara terbaru seperti media sosial dan pendekatan terakhir yakni cooperation.


 


"Ternyata kasus narkoba tidak bisa diselesaikan sendiri oleh BNN sehingga dibutuhkan kolaborasi dan sinergitas dengan seluruh komponen baik dari pemerintah maupun masyarakat pada umumnya," katanya. 


 


Ia meminta seluruh pihak mengambil peran dalam mencegah kasus penyalahgunaan narkoba.