DSLNG paparkan inovasi pengurangan emisi CO2 di IPA Convex 2024

id DSLNG, gas, migas, MedcoEnergi, Sulawesi Tengah, Sulteng, luwuk,IPA Convex

DSLNG paparkan inovasi pengurangan emisi CO2 di IPA Convex 2024

Process Engineer Indah Fajarina Dewi memaparkan inovasi technical program dalam ajang The IPA Convex 2024, Rabu (15/05/2024). ANTARA/HO-DSLNG

Palu (ANTARA) -

PT Donggi-Senoro LNG (DSLNG) dengan bangga memaparkan inovasi yang pertama kali di terapkan di kilang LNG di Indonesia dalam presentasi technical program di ajang The IPA Convex 2024 yang digelar selama tiga hari, 14-16 Mei 2024 di ICE BSD City, Tangerang.
Paparan DSLNG disampaikan oleh Process Engineer Indah Fajarina Dewi pada hari ke dua The IPA Convex 2024, Rabu (15/05/2024).
"Ini adalah upaya DSLNG dalam meningkatkan efisiensi energi dan mengurangi emisi di kilang LNG dengan memperkenalkan metode defrosting yang inovatif," ujarnya.
Pemaparan ini berfokus pada penerapan Boil-Off Gas (BOG) sebagai defrost gas, yang mana baru pertama kali di terapkan di kilang LNG di Indonesia.
Metode inovatif defrosting gas menggunakan BOG ini telah diuji dan diterapkan secara menyeluruh saat pengerjaan shutdown Kilang DSLNG, di Desa Uso, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah pada tahun 2018 dan 2021.
"Memanfaatkan BOG sebagai defrost gas tidak hanya menghemat energi tetapi juga mengurangi dampak lingkungan," ucap Indah.
Menurutnya penghematan energi diukur dengan jumlah feed gas yang digunakan sebagai defrost gas selama Liner and Transition Piece Inspection (LTPI) dan Major Inspection (MI) yaitu 44,2 MMSCF (juta kaki kubik perhari), setara dengan pengurangan emisi sebesar 2.209 ton gas CO2.
"Ini merupakan tahun kedua DSLNG turut mengambil peran inovasi yang disampaikan dalam presentasi technical program di The IPA Convex," kata dia.
Materi presentasi dikurasi dengan ketat dan diberikan penilaian oleh panitia IPA dengan total 169 orang yang mendaftar. Sementara, 98 orang berhasil mempresentasikan hasil penelitian inovasi, termasuk perwakilan DSLNG.