Palu (Antaranews.com) - Program Astra Honda Motor Best Student (AHMBS) tahun ini telah memasuki tahun yang ke-15 yang diselenggarakan dengan mengangkat tema The Millenial Race of Young Enterpreneur 2018.
Program ini merupakan kontribusi PT Astra Honda Motor (AHM) dalam menemani masyarakat mewujudkan mimpi Indonesia yang unggul dalam persaingan global dengan melahirkan generasi muda kreatif dan cerdas.
Dari bulan Maret hingga Juli, AHM bersama jaringan main dealer Honda di seluruh Indonesia menggelar seleksi siswa terbaik setingkat SMA yang telahm enjalankan usahanya sendiri.
Sebanyak 68 siswa dari beberapa sekolah kota Palu turut berkompetisi dalam seleksi ketat hingga terpilih satu siswa terbaik untuk mewakili Honda Sulawesi Tengah ke Jakarta mengikuti kompetisi nasional 31 Juli sampai 4 Agustus 2018.
Untuk peserta dari Sulawesi Tengah, setelah mengikuti seleksi maka yang berhasil untuk mewakili Sulawesi Tengah ke ajang The Millenial Race Young Enterpreneur 2018 adalah Cici Nur Febiuni, siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Palu.
Baca juga: Dita Zelina wakili Sulteng pada AHMBS 2017
Baca juga: Honda bina siswa jadi pengusaha lewat AHMBS
Baca juga: AHM Best Student digelar lagi di SMKN 3 Palu
Ia mengembangkan usaha jualan online sejak 2016 dan promosinya dilakukan lewat media sosial seperti facebook dan instagram.
Di tengah keterbatasan keluarga, Cici sanggup tampil sebagai sosok madiri bagi keluarganya.
Kegiatan AHMBS sejak dari 16 tahun lalu merupakan kegiatan sosial perusahaan bagi dunia pendidikan dengan memberikan perhatian khusus bagi mereka anak-anak berprestasi dan mandiri berwirausaha mempunyai jiwa usaha dengan mengangkat tema pengusaha muda dalam beberapa tahun ini sesuai dengan program pemerintah mengurangi pengangguran dengan usaha mandiri.
Tidak mudah untuk menemukan siswa/siswi wirausaha muda di Sulawesi Tengah, khususnya Kota Palu, dikarenakan peserta mesti berasal dari mereka anak muda atau siswa bangku kelas XI yang melakukan usaha bisnis.
Dengan promosi yang kuat dan seleksi yang ketat, akhirnya berhasil menemukan Cici, semoga bersama 26 siswa/siswa dari seluruh Indonesia dapat berkontribusi lebih dan membanggakan nama Sulawesi Tengah.
Seperti kegiatan yang sama tahun-tahun sebelumnya, seluruh biaya dari Palu ke Jakarta hingga balik Palu lagi dan uang saku menjadi tanggungan Honda, ujar Hermanto, Promosi-CSR-PR CV. Anugerah Perdana Palu, main dealer sepeda motor Honda wilayah Sulawesi Tengah.
Berita Terkait
Meriahkan kemerdekaan dengan promo spesial sepeda motor Honda di akhir agustus
Rabu, 28 Agustus 2024 13:26 Wib
"Convoy merdeka ikatan motor Honda Palu"
Jumat, 23 Agustus 2024 13:34 Wib
Bulan Februari dapatkan "HOKI" Honda kejutan Imlek
Jumat, 16 Februari 2024 16:30 Wib
Penawaran menarik di Honda Premium Matic day 2023
Senin, 18 September 2023 13:35 Wib
Sosialisasi vaksinasi Covid-19 menuju Indonesia Sehat bersama Honda
Sabtu, 29 Mei 2021 5:53 Wib
Honda gelar 'safety check' dan ganti oli gratis di Palu
Rabu, 12 Mei 2021 6:46 Wib
Ini dia tampilan baru Motor Naked Sport All New CB150R Streetfire yang makin gagah
Jumat, 7 Mei 2021 10:17 Wib
Honda berbagi tips berkendara aman dan tetap stylish untuk perempuan
Minggu, 2 Mei 2021 21:05 Wib