FTIK UIN Datokarama kerja sama lima pemda tingkatkan kompetensi guru

id Ftik,UIN Datokarama,Pembinaan guru,Kompetensi guru,Askar

FTIK UIN Datokarama kerja sama lima pemda  tingkatkan kompetensi guru

Dekan FTIK Dr Askar (kiri) foto bersama Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkep (kanan) sambil memperlihatkan naskah perjanjian kerja sama tentang penyelenggaraan PPG, di Palu, Selasa (15/11/2022) (ANTARA/Muhammad Hajiji)

Palu (ANTARA) - Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan (FTIK) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama bekerja sama dengan lima pemerintah daerah di Sulawesi Tengah untuk meningkatkan kompetensi guru melalui program Pendidikan Profesi Guru (PPG).

"Hingga saat ini FTIK sudah bekerja sama lima pemerintah daerah Sulteng untuk meningkatkan kompetensi guru," kata Dekan FTIK UIN Datokarama Dr Askar, di Palu, Kamis, terkait optimalisasi program nasional PPG.

Lima pemerintah daerah di Sulteng yang telah bekerja sama dengan FTIK UIN Datokarama meliputi Pemerintah Kota Palu, Pemerintah Kabupaten Buol, Morowali, Banggai Laut dan Banggai Kepulauan.

Lewat kerja sama itu, pemerintah daerah mengirim guru untuk mengikuti pembinaan peningkatan kapasitas yang dilaksanakan oleh FTIK UIN Datokarama melalui program nasional PPG.





"Jumlah guru PPG dalam jabatan yang dibiayai oleh pemerintah daerah totalnya 290 orang tahun 2022 ini," ucap Askar.

Peningkatan kompetensi guru difokuskan pada kompetensi profesional, pedagogik, personal, dan kompetensi sosial, ujarnya.

Untuk meningkatkan kompetensi tersebut, ujar dia, FTIK melibatkan 84 pengajar dalam program PPG tahun 2022 ini meliputi 68 dosen dan 16 orang guru pamong.

"Saat ini kami sedang melakukan evaluasi terhadap program PPG, untuk lebih mengoptimalkan peningkatan kompetensi guru," kata dia.

Askar menjelaskan PPG adalah program nasional yang diselenggarakan oleh pemerintah, yang salah satu tujuannya untuk meningkatkan kompetensi guru dalam melaksanakan pendidikan dan pembelajaran di kelas.

"UIN Palu khususnya FTIK mendapat kepercayaan pemerintah untuk menyelenggarakan program nasional tersebut," ujar dia.


 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: FTIK UIN Datokarama kerja sama lima pemda tingkatkan kompetensi guru