Palu, Sulteng (ANTARA) - Sejumlah pedagang di kawasan Taman Hutan Kota, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulure, Kota Palu, mengeluhkan dan resah karena pengunjung yang sebagian anak muda membuang sampah sembarang atau tidak pada tempatnya sehingga mengganggu pemandangan dan menimbulkan bau tidak sedap.
“Ya, sampah-sampah di lokasi biasanya dari anak-anak yang sering nongkrong pada malam hari di sini, akibatnya sampah yang dibuang sembarangan itu menimbulkan bau yang tidak sedap, serta sangat mengganggu kami dan pengunjung lainnya," kata Siti (40) salah seorang pedagang di kawasan Taman Hutan Kota Palu, Jumat.
Dia mengatakan, sampah-sampah yang dibuang sembarangan itu, rata-rata yang dibuang sembarangan oleh anak muda yang biasanya nongkrong di sekitar Taman Hutan Kota.
Meski bak sampah telah disediakan oleh pemerintah, namun tidak digunakan oleh warga yang sering nongkrong, sehingga sampah nampak berserakan, katanya.
“Harusnya dengan disediakan bak sampah, anak-anak yang sering nongkrong disini memanfaatkan fasilitas tersebut, bukannya malah habis nongkrong sampahnya langsung dibuang sembarangan," kata Mamat (62) salah seorang pedagang lainnya.
Terlepas dari kondisinya yang cukup memprihatinkan karena kurangnya perawatan, Taman Hutan Kota masih ramai dikunjungi oleh warga sekitar. Biasanya, pengunjung ramai saat weekend pada sore atau malam hari.
Berita Terkait
CPM akui masih ada penambangan ilegal dalam di Poboya
Rabu, 18 Desember 2024 20:01 Wib
Basarnas-Palu siap laksanakan operasi siaga SAR khusus Nataru
Rabu, 18 Desember 2024 19:57 Wib
Lanal-Palu bentuk Kampung Bahari Nusantara perkuat ketahanan pangan
Selasa, 17 Desember 2024 19:12 Wib
LP2M UIN-Palu implementasi pengabdian masyarakat berbasis riset
Selasa, 17 Desember 2024 19:11 Wib
Ini yang dilakukan Basarnas Palu sebagai persiapan siaga Nataru
Selasa, 17 Desember 2024 13:13 Wib
Pemkot Palu raih peringkat empat penghargaan pelayanan publik 2024
Selasa, 17 Desember 2024 4:48 Wib
LPKA-Palu fasilitasi anak binaan terima pemeriksaan kesehatan lanjutan
Senin, 16 Desember 2024 9:19 Wib
Pemkot Palu: Kenaikan UMK upaya tingkatkan kesejahteraan pekerja
Minggu, 15 Desember 2024 14:59 Wib