Jakarta (ANTARA) - Real Madrid harus takluk 0-2 kepada Liverpool dalam matchday ke-5 Liga Champions 2024/25 di Stadion Anfield, Kamis (28/11).
Tentang kekalahan tersebut, gelandang Real Madrid, Jude Bellingham menyebut bahwa Liverpool adalah tim yang lebih baik dalam pertandingan ini.
Liverpool berhasil mengalahkan raksasa Spanyol tersebut melalui gol Alexis Mac Allister dan Cody Gakpo di babak kedua.
Seusai pertandingan, Bellingham menyebut bahwa Real Madrid tidak perlu malu karena kalah dari tim dengan performa terbaik di Eropa.
"Ini adalah hasil buruk melawan tim dengan performa terbaik di Eropa, jadi tidak perlu malu setelah datang ke sini (Anfield) dan kalah," kata pemain asal Inggris itu kepada TNT Sports.
Namun, Bellingham juga mengungkapkan kekecewaan karena dia dan timnya tidak menunjukkan permainan yang baik dalam laga ini.
"Kami tidak bisa memaksimalkan permainan saat menguasai bola. Kami terlalu memaksakan serangan balik sehingga membuat mereka terus memegang bola. Saya merasa mereka lebih siap dibandingkan kami," kata Bellingham.
Liverpool sedang dalam performa terbaik mereka, dengan menempati puncak klasemen di Liga Champions dan Liga Premier Inggris.
Di Liga Champions, skuad Arne Slot tersebut adalah satu-satunya tim yang meraih 100 persen kemenangan di fase liga dalam lima pertandingan.
Sedangkan Real Madrid berada di peringkat 24, dengan dua kemenangan dan tiga kekalahan dari lima pertandingan.
Berita Terkait
Arteta pertanyakan keputusan wasit usai kalah dari Inter Milan
Kamis, 7 November 2024 8:50 Wib
Hasil Liga Champions: Madrid dan City keok, Liverpool cukur Leverkusen
Rabu, 6 November 2024 9:58 Wib
Klasemen: Liverpool kokoh di puncak usai sapu empat kemenangan
Rabu, 6 November 2024 9:56 Wib
Hasil Liga Champions: Dortmund, Barca, Man City dan Inter menang besar
Rabu, 2 Oktober 2024 9:21 Wib
Pelatih Dortmund bangga dengan perjuangan timnya berhasil ke final
Rabu, 8 Mei 2024 9:49 Wib
PJ jadi wakil Indonesia di BCL Asia 2024, Ahang: Semoga berdampak baik
Sabtu, 4 Mei 2024 9:33 Wib
Tottenham tidak yakin bisa lolos ke Liga Champions
Jumat, 3 Mei 2024 9:20 Wib
Luis Enrique optimistis mampu tekuk Dortmund di leg kedua
Kamis, 2 Mei 2024 9:17 Wib