62 siswa jalani pendidikan Bintara Polri 2024 di SPN Polda Sulteng

id Polda Sulteng, Bintara, pendidikan Bintara, Sulteng, Agus Nugroho, Kapolda Sulteng ,SPN

62 siswa jalani pendidikan Bintara Polri 2024 di SPN Polda Sulteng

Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho pimpin pembukaan pendidikan pembentukan Bintara Polri gelombang I tahun 2024 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Sulteng, Kecamatan Labuan Panimba, Kabupaten Donggala, Selasa (13/2/2024). ANTARA/Humas Polda Sulteng

Palu (ANTARA) -
Sebanyak 62 orang siswa menjalani pendidikan pembentukan Bintara Polri gelombang I tahun 2024 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Sulawesi Tengah di Kabupaten Donggala.


 


“62 siswa menjalani pendidikan selama lima bulan, diharapkan mereka mengikuti pendidikan dengan tekun dan disiplin,” kata Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho saat memimpin upacara pembukaan pendidikan dan pembentukan Bintara Polri di Donggala, Selasa.


 


Kapolda mengemukakan, program pendidikan tersebut dilaksanakan untuk melahirkan Bintara Polri yang profesional, bermoral dan memiliki mental integritas yang baik.


 


“Manfaatkan kesempatan dengan sebaik-baiknya untuk menimba ilmu pengetahuan, keterampilan serta menambah wawasan tentang kepolisian dengan sungguh-sungguh dan bertanggungjawab,” ucapnya.


 


Ia menjelaskan, pendidikan pembentukan Bintara Polri menjadi aspek penting untuk mewujudkan institusi Polri yang prediktif, responsibiliti dan transparansi berkeadilan.


 


“Hindari pelanggaran sekecil apapun dan hal-hal yang dapat mencoreng nama baik Polri,” kata dia menegaskan.


 


Kapolda berharap agar para siswa Diktukba Polri dapat menjadi Bintara yang dapat diandalkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


 


Di kesempatan itu ia berpesan kepada siswa jaga kekompakan dan saling menjaga satu sama lain dalam menjalani proses pendidikan.


 


“Para siswa Diktukba Polri harus memiliki tekad dan komitmen yang kuat untuk menjadi Bhayangkara yang presisi dan terpercaya,” ujar Agus