Personel Polda Sulteng jalani pemeriksaan kesehatan sebelum lakukan patroli

id Polda Sulteng ,Satgas Operasi Madago Raya ,Pemeriksaan kesehatan ,Patroli jalur klasik,Sulawesi Tengah

Personel Polda Sulteng jalani pemeriksaan kesehatan sebelum lakukan patroli

Personel Polda Sulteng menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum melakukan patroli jalur klasik di wilayah Kabupaten Poso, di Poso, Selasa (11/6/2024). ANTARA/HO-Humas Polda Sulteng

Poso, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Personel Tim Alfa 1 Satgas III Preventif Satbrimob Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum melaksanakan tugas patroli jalur klasik di wilayah Taunca - Pegunungan Poagi - TSM, Kecamatan Poso Pesisir Selatan di Kabupaten Poso.
 
"Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan untuk memastikan kondisi kesehatan personel sebelum mereka melaksanakan tugas patroli yang penuh dengan risiko," kata Kasubsatgas Dokkes Operasi Madago Raya Polda Sulteng Iptu Muhajir Wonti di Poso, Selasa.
 
Ia mengatakan, kesehatan personel sangatlah penting untuk diperhatikan, mengingat medan yang berat dan situasi yang tidak menentu di wilayah patroli tersebut.

Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi munculnya kelompok radikal serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan aksi kriminalitas di wilayah tersebut.
 
Patroli jalur klasik, kata dia, merupakan salah satu upaya Satgas III Preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kabupaten Poso.
 
Adapun pemeriksaan kesehatan ini meliputi pemeriksaan tekanan darah, cek gula darah, asam urat dan kolesterol. Selain itu, personel Tim Alfa 1 yang berjumlah delapan orang juga mendapatkan pemeriksaan fisik, pemberian obat, vitamin dan konsultasi dengan tenaga kesehatan Subsatgas Dokkes.
 
"Kami ingin memastikan bahwa seluruh personel Satgas Madago Raya selalu dalam kondisi prima saat melaksanakan tugas," ujarnya.
 
Ia menyebut hasil pemeriksaan kesehatan menunjukkan bahwa seluruh personel Satgas Preventif dalam kondisi kesehatan yang baik.
 
Dengan ini, kata dia, delapan personel Tim Alfa 1 Satgas III Preventif langsung menuju lokasi patroli yang akan berlangsung selama tujuh hari penuh di wilayah Taunca - Pegunungan Poagi - TSM, Kabupaten Poso.
 
Iptu Muhajir mengatakan Tim Satgas Preventif Operasi Madago Raya akan terus melaksanakan patroli di berbagai wilayah di Kabupaten Poso untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.