Pemprov-Sulteng minta RRI Palu kolaborasi kawal program pembangunan

id Pemprov Sulteng ,LPP RRI Palu ,Serah terima jabatan LPP RRI Palu ,Sulteng

Pemprov-Sulteng minta RRI Palu kolaborasi kawal program pembangunan

Pejabat Lama Kepala LPP RRI Palu Muhammad Yusridarto menyerahkan memorial jabatan kepada Pejabat Baru Azhari Bahariawan Thalib (kanan) di Kantor Gubernur Sulteng, Senin (20/5/2024). (ANTARA/Nur Amalia Amir)

Palu (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) berharap Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) Palu dapat terus berkolaborasi bersama pemerintah daerah dalam mengawal program-program pembangunan daerah ini.

"Perkembangan media penyebaran publik, khususnya radio di Indonesia tidak lepas dari kiprah RRI dalam memberikan layanan informasi, pendidikan dan hiburan secara konsisten," kata Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemprov Sulteng Rudi Dewanto  di sela serah terima jabatan Kepala LPP RRI Palu dari Pejabat Lama Muhammad Yusridarto kepada Pejabat Baru Azhari Bahariawan Thalib di Kantor Gubernur Sulteng, Senin.
 
Rudi mengatakan atas nama Pemprov Sulteng menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada pejabat lama atas dedikasi dan juga kontribusinya untuk memajukan penyiaran publik radio di Provinsi Sulawesi tengah, khususnya di Kota Palu.
 
 
Dia berharap pengalaman bertugas selama di daerah ini memberikan tambahan ilmu yang berguna untuk melanjutkan pengabdian di tempat bertugas yang baru.
 
Pada kesempatan itu, Rudi menyampaikan meski harus bersaing dengan stasiun swasta, RRI masih tetap eksis dan mampu menyiarkan program siaran atraktif, edukatif dan juga inspiratif di ruang dengar masyarakat.
 
Terlebih, kata dia, pada momentum saat ini banyak isu daerah maupun nasional, namun RRI mampu menjadi penengah dan rumah penjernih bagi masyarakat Sulawesi Tengah yang merindukan hadirnya program siaran radio yang berkualitas.
 
"Oleh karena itu, atas nama Pemprov Sulteng saya mengucapkan selamat datang kepada Bapak Azhari, yang sekaligus menerima kehadiran pejabat baru dengan tangan terbuka untuk bekerja sama dan berkolaborasi dalam mengawal program Pemprov Sulteng dan kabupaten/kota se-Sulawesi tengah untuk dapat disiarkan sesuai rambu-rambu RRI," katanya.
 
Ia berharap komitmen yang kuat Kepala LPP RRI Palu dapat mampu untuk melanjutkan perjuangan bersama pemerintah daerah dalam membangun penyiaran publik yang lebih baik di Sulawesi tengah.
 
Karena itu, Rudi mengajak seluruh pihak atau pemangku kepentingan untuk terus mendukung dan bekerja sama dengan LPP RRI Palu guna menciptakan masyarakat Sulawesi Tengah yang informatif.
 
"Semoga amanah yang dipercayakan kepada Bapak Azhari untuk memimpin RRI Palu dapat dijalankan dengan baik dan penuh integritas. Mari bersama berkolaborasi membangun dan mewujudkan Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera dan lebih maju," ujarnya.



Sementara itu, Kepala RRI Palu Azhari Bahariawan Thalib mengatakan bahwa merupakan langkah yang tepat dalam memanfaatkan LPP RRI Palu untuk menginformasikan dan mengawal program-program pembangunan di Sulawesi Tengah.

Ia mengatakan pihaknya akan terus bekerja sama dan berkolaborasi bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah dalam upaya mendukung program-program pembangunan di daerah ini.
 
"RRI tidak ada apa-apa ketika tanpa dukungan dari seluruh masyarakat maupun seluruh pemangku kepentingan yang ada di Provinsi Sulawesi Tengah ini. Kita akan terus bekerja sama dan akan ditingkatkan selalu," katanya.