Mengejutkan, Satya Wacana lepas Randy Prasetya usai empat musim gabung

id Randy Ady Prasetya,Satya Wacana Salatiga,IBL 2025,Indonesian Basketball League,Satya Wacana lepas Randy

Mengejutkan, Satya Wacana lepas Randy Prasetya usai empat musim gabung

Dokumentasi Randy Ady Prasetya saat masih membela Satya Wacana Salatiga di IBL 2024. ANTARA/HO-IBL

Jakarta (ANTARA) -
Kabar mengejutkan datang dari Satya Wacana Salatiga, klub asal Jawa Tengah (Jateng) itu melepas Randy Ady Prasetya yang telah bergabung bersama klub selama empat musim terakhir di Indonesian Basketball League (IBL).

Dalam unggahan akun Instagram (IG) klub yang dipantau ANTARA di Jakarta, Senin, klub tersebut mengumumkan kabar perpisahan dengan pemain center tersebut.

"Terima kasih untuk semua kerja keras dan kenangan di rumah ini. Akan selalu menjadi keluarga, keluarga di tempat berbeda," dalam unggahan klub itu.

Berdasarkan data dari IBL, Satya Wacana belum menyelesaikan susunan roster pemain untuk IBL 2025.

Terbukti, bongkar muat pemain masih dilakukan klub itu, seperti yang terjadi pada Randy.

Randy mengawali kariernya di IBL pada musim 2021 atau pada saat masih dipimpin Kepala Pelatih Efri Meldi.

Pada musim perdananya, center itu bermain 15 laga dengan mencetak rata-rata 2 poin dan 2,3 rebound per gim (rpg). Namun, dalam era kepemimpinan Jerry Lolowang, performanya meningkat drastis seiring kepercayaan yang diberikan kepadanya.

Dalam tiga musim kompetisi, yaitu 2022 hingga 2024, Randy selalu bermain lebih dari 20 pertandingan sepanjang musim.

Sementara kontribusi tertinggi ada pada musim 2023, di mana dia mencetak 5 poin dan 6 rpg dalam 30 laga.

Randy sangat terampil dalam memanfaatkan tinggi badannya dengan membantu pertahanan Satya Wacana.

Dengan kepergian pemain itu dari Satya Wacana Salatiga, diyakini sejumlah klub akan meminang dan menggunakan jasanya.