Transaksi Jual-beli Kakao Di Palu Sepi

id kakao

Transaksi Jual-beli Kakao Di Palu Sepi

Palu (Antarasulteng.com) - Harga kakao di pasaran kota Palu hari ini tetap seperti hari sebelumnya dan transaksi jual-beli masih sepi.

Dari pantauan di sejumlah pengumpul hasil bumi di Palu, Senin rata-rata terlihat sepi.

Beberapa karyawan tampak hanya duduk santai. Udin, seorang karyawan pada salah satu toko pembelian kakao di bilangan Jln Emi Saelan mengatakan sampai dengan pukul 13.00 WITA belum ada satupun orang datang menjual komoditas eskpor itu.

Kondisi sama juga terlihat di toko pembelian kakao di bilangan Jln Towua. Lenny, seorang karyawan mengatakan biasanya petani datang menjual hasil panen pada sore hari.

Kebanyakan yang datang menjual kakao di Palu adalah petani dari Kabupaten Sigi dan Donggala. Harga kakao saat ini masih bertahan pada kisaran Rp19 ribu per kilogram.

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan setempat Toni Muhammad mengatakan harga kakao selalu mengikuti perkembangan harga di pasaran internasional.

Ia mengatakan jika harga di pasaran internasional membaik, otomatis di Palu ikut naik dan sebaliknya. Kakao tetap masih merupakan komoditas ekspor unggulan Sulteng bersama bijih nikel.

Pewarta :
Editor : Santoso
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.