Kolonodale, Sulteng (ANTARA) - Upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI ke-77 yang berlangsung di Pelataran Kantor Bupati Morowali Utara bertindak selaku inspektur upacara (Irup) Wakil Bupati Morut H. Djira K. SPd, MPd di Kolonodale, Rabu (17/8/2022).
Upacara yang berlangsung khidmat itu dihadiri Sekda Musda Guntur, Wakil Ketua TP PKK Widyawati Mala H. Djira, Ketua DPRD Morut Hj Megawati Ambo Asa, para Wakil Ketua dan anggota DPRD setempat, pejabat di lingkungan Pemda Morut, unsur pimpinan TNI-Polri dan undangan lainnya.
Bertindak sebagai komandan upacara peringatan HUT RI itu Danramil 1311-03 Petasia, Kapten Amrul.
Pada barisan peserta upacara terdiri dari beberapa unsur antara lain barisan ASN, TNI-Polri, siswa-siswi, Satpol PP dan Damkar, PMI, serta tenaga kesehatan.
Di awal acara, Ketua DPRD Morut Hj. Megawati Ambo Asa membacakan Teks Proklamasi Kemerdekaan RI. Setelah itu dilanjutkan dengan hening cipta yang dipimpin inspektur upacara.
Setelah upacara resmi selesai dilanjutkan dengan penyerahan hadiah berbagai lomba yang dilakukan dalam rangka HUT ke-77 Ri.
Perlombaan tersebut di antaranya lomba gerak jalan dengan kategori SD, SMP/SMA/SMK, umum, dan perangkat daerah.
Selain itu juga lomba kebersihan lingkungan pada tiga kelurahan di Kolonodale.
Wabup bersama Sekda Musda Guntur, Ketua DPRD Megawati, Wakil Ketua 1 DPRD Wahyu Hidayat Sudirman, Wakil Ketua 2 DPRD Muhammad Safri, Wakil Ketua TP PKK Widyawati Malla, selanjutnya menyaksikan langsung secara virtual pelaksanaan upacara peringatan HUT ke-77 RI di Jakarta.