Jakarta (ANTARA) - Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Keanggotaan dan Organisasi Sukur Nababan meminta para pengurus organisasi sayap partai Taruna Merah Putih (TMP) masa bakti 2019-2024 memperkuat mesin partai untuk menghadapi Pemilu 2024.
"Tentu kehadiran kawan-kawan sebagai pribadi lepas, pribadi yang berada di dewan pimpinan pusat TMP, harus bisa memberikan nilai tambah kepada partai kita," kata Sukur di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta Pusat, Selasa.
Sukur mengatakan hal itu dalam pengarahannya di acara pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Taruna Merah Putih masa bakti 2019-2024 di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta Pusat. Dia lantas menyebutkan tiga poin dalam arahannya.
Pertama, dia meminta Taruna Merah Putih untuk loyal terhadap partai.
"Loyalitas itu penting sekali," katanya.
Kedua, dia mengingatkan agar seluruh pengurus dan kader TMP kompak dan solid. Menurut Sukur, kalau pun ada perbedaan, maka jangan menjadikan perbedaan tersebut sebagai alasan untuk perpecahan.
"Ibu Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri) selalu mengingatkan bahwa (dengan) soliditas, sudah 70 persen kemenangan," tambahnya.
Sukur juga meminta kepada para pengurus untuk menuntaskan gesekan-gesekan yang terjadi secara kekeluargaan.
Selanjutnya, arahan ketiga, dia meminta ketua dan sekretaris TMP fokus membangun organisasi yang utuh.
"Tanpa organisasi yang utuh, tentu gerakan organisasi Taruna Merah Putih akan stuck (tersendat). Jadi, tugas utama pak ketua adalah ini nanti dilantik terus dikembangkan pelantikan-pelantikan dewan pimpinan daerah, dilakukan penyegaran lagi," jelasnya.
Dia juga menyampaikan ucapan selamat kepada para fungsionaris pengurus Taruna TMP yang dilantik. Dia berharap organisasi sayap partai itu bisa ikut mengantarkan PDI Perjuangan menuju kemenangan untuk ketiga kalinya di Pemilu 2024.
"Yang paling penting adalah memberikan kekuatan kepada partai kita untuk menang hattrick pada tahun 2024," ujarnya.
Dalam acara tersebut, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani memimpin langsung pelantikan para Dewan Pimpinan Pusat (DPP) TMP masa bakti 2019-2024.
Turut hadir pula Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Utut Adianto, serta jajaran ketua DPP yaitu Eriko Sotarduga, Sukur Nababan, Ahmad Basarah, Rokhmin Dahuri, Wiryanti Sukamdani, dan Ribka Tjiptaning.
Berita Terkait
Harga pangan awal Desember turun, cabai rawit Rp37.850 per kg
Minggu, 1 Desember 2024 12:21 Wib
Prabowo akui satu bulan pimpin kabinet bekerja dengan kompak
Sabtu, 30 November 2024 12:27 Wib
Harga pangan pada Kamis fluktuatif, bawang merah jadi Rp38.910 per kg
Kamis, 28 November 2024 9:54 Wib
Harga pangan, cabai rawit merah naik Rp3.050 menjadi Rp41.580 per kg
Selasa, 26 November 2024 8:31 Wib
Harga pangan, bawang merah naik Rp1.120 jadi Rp39.720 per kg
Kamis, 21 November 2024 9:23 Wib
Menteri Prabowo kompak kenakan kemeja putih hadiri sidang kabinet
Rabu, 6 November 2024 15:09 Wib
Harga pangan 3 November, bawang merah naik jadi Rp33.870 per kg
Minggu, 3 November 2024 9:10 Wib
Harga pangan 1 November, bawang merah naik menjadi Rp32.240 per kg
Jumat, 1 November 2024 9:33 Wib