Gubernur: Saya Shalat Ied di Masjid Agung Palu

id Longki, Lebaran, Masjid

Gubernur: Saya Shalat Ied di Masjid Agung Palu

Anak-anak bermain sepeda di sekitar Situs Cagar Budaya Masjid Al Amin di Desa Wani II, Kabupaten Donggala. Masjid ini juga dikenal sebagai Masjid Tua Wani dibangun tahun 1906 dan telah ditetapkan sebagai situs cagar budaya oleh pemerintah setempat. ANTARASulteng/Mohamad Hamzah. ()

Longki mengatakan, pada hari H pelaksanaan Idul Fitri dirinya tak memiliki agenda dinas keluar Kota, sehingga ia memilih lebaran bersama keluarga di Palu.
Palu (antarasulteng.com) – Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola mengatakan dirinya pada perayaan hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1438 Hijriah/2017 fokus melaksanakan shalat Ied di Masjir Agung Palu Barat Kota Palu.

“Iya, Saya lebaran di Palu dan Shalat Ied di Masjid Agung,” kata Longki di Palu, Selasa.

Sebagaimana ditetapkan, masjid Agung menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi, sehingga Gubernur Longki Djanggola memilih shalat bersama jamaah dan warga di masjid terbesar di ibu kota provinsi ini.

Longki mengatakan, pada hari H pelaksanaan Idul Fitri dirinya tak memiliki agenda dinas keluar Kota, sehingga ia memilih lebaran bersama keluarga di Palu.***