Pemprov Sulteng bantu promosikan potensi wisata kabupaten/kota

id Pemprov Sulteng,wisata sulteng,wisata parigi moutong,wagub sulteng,ma'mun amir

Pemprov Sulteng bantu promosikan potensi wisata kabupaten/kota

Wakil Gubernur Sulteng Ma'mun Amir menghadiri Festival Tomini Tahun 2023, di Kabupaten Parigi Moutong. (ANTARA/HO-Sigit Biro Administrasi Pimpinan Setda Pemprov Sulteng)

Palu (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah (Pemprov Sulteng) membantu mempromosikan dan mengembangkan potensi wisata alam dan budaya yang dimiliki oleh kabupaten dan kota, sebagai satu upaya mendukung Sulteng penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Kalimantan Timur.

"Di samping menjadi magnet untuk meningkatkan kunjungan wisatawan dari dalam maupun luar negeri, juga sebagai upaya pelestarian budaya dan kearifan lokal," kata Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Ma'mun Amir di Palu, Sabtu.

Berdasarkan data Dinas Pariwisata Sulteng jumlah kunjungan wisatawan tahun 2022 sebanyak 1,3 juta jiwa. Target kunjungan wisatawan tahun 2023 sebanyak 2 juta.

Salah satu kabupaten di Sulteng yang kaya akan potensi wisata alam yaitu Kabupaten Parigi Moutong. Kabupaten ini memiliki keindahan laut dan taman bawah laut, yang dapat dikunjungi oleh wisatawan dari dalam dan luar negeri.

Pemerintah Kabupaten Moutong dalam upaya mempromosikan potensi wisata tersebut, menggelar Festival Teluk Tomini. Untuk 2023, festival ini mengangkat tema "Teluk Tomini  jantung segitiga terumbu karang dunia" yang dilaksanakan mulai tanggal 8 sampai dengan 10 Desember 2023.

"Penyelenggaraan festival seperti ini ke depannya akan dilakukan di setiap kabupaten/kota se Sulawesi Tengah dengan menjadikan branding budaya dari masing - masing daerah sebagai identitas daerah," ujarnya.

Kata Ma'mun Amir bahwa kabupaten dan kota, setiap tahun perlu menyelenggarakan kegiatan promosi wisata dan budaya, dengan tujuan untuk mengenalkan potensi yang ada kepada masyarakat luas.

"Selain sebagai magnet untuk meningkatkan kunjungan wisatawan dari dalam maupun luar negeri, kegiatan Festival Teluk Tomini ini merupakan ajang pelestarian budaya dan kepariwisataan daerah berbasis kearifan lokal, seni dan budaya yang ada di Sulawesi Tengah," ungkapnya. 

Ie mengemukakan bahwa Sulawesi Tengah saat ini bersiap sebagai penyangga IKN Nusantara Kalimantan Timur, kesiapan itu tidak hadir sebagai penyuplai logistik untuk masyarakat di IKN Kaltim.

Melainkan, ujar dia, Pemprov Sulteng bertekad menjadikan Sulteng sebagai daerah tujuan wisata bagi masyarakat yang ada di IKN Kalimantan Timur pada masa mendatang.

"Oleh karena itu saat ini, infrastruktur dan sarana prasarana penunjang akses pariwisata terus digenjot, pembenahan terus dilakukan, termasuk promosi potensi wisata dan pelestarian budaya," ungkapnya.