Pemkab Parimo Sosialisasikan Bright Gas 5,5 kg

id Parimo

Pemkab Parimo Sosialisasikan Bright Gas 5,5 kg

Wabub Parimo Badrun Nggai (kedua kanan) menyerahkan bright gas kepada salah seorang pegawai Pemkab Parimo di Parigi, Jumat (10/3) (Antarasulteng.com/Humas Parimo)

Dua tabung gas 3 kilo ditukar dengan satu tabung 5,5 kg
Parigi (antarasulteng.com) - Wakil Bupati Parigi Moutong H Badrun Nggai, SE secara simbolis mengawali penukaran tabung gas bersubsidi 3 kilo ke tabung gas 5,5 (bright gas) kepada pegawai negeri di kantor bupati setempat, sebagai bagian mendukung kebijakan pemerintah menggunakan bright gas Pertamina.

Acara ini digelar oleh Bagian Ekonomi kantor Bupati Parigi Moutong di halaman Kantor Bupati di Parigi, Jumat.

Kabag Ekonomi Azis Tombolotutu mengatakan bahwa penukaran tabung gas 3 kilo  ke tabung 5,5 kilo tahap pertama  berjumlah 100 tabung ukuran 5,5 kilo dengan penukaranya tidak dipungut biaya.

Hanya saja penukaran tabung gas ukuran 3 kilo sebanyak 2 tabung ditukarkan dengan satu tabung berukuran 5,5  sebagai promosi oleh Pertamina dan pada tanggal 17 nanti akan ada penukaran lagi tapi sudah dikenakan penambahan biaya.

Wakil Bupati Parigi Moutong H Badrun Nggai mengatakan Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya sosialisasi yang khusus diperuntukkan kepada Aparatur Sipil Negara atau PNS lingkup Kabupaten Parigi Moutong.

Kegiatan semacam ini menjadi bagian dari usaha memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan visi untuk menjadikan Parigi Moutong terdepan dalam pelayanan. Karena itu, tidak ada alasan bagi pemerintah untuk tidak mendukung penggunaan pengurangan subsidi elpiji ini.