Akademi Sepak Bola Garudayaksa kirim tim PSLS berlatih di Qatar
Bogor, Jawa Barat (ANTARA) - Akademi Sepak Bola Garudayaksa akan mengirim tim PSLS Lhokseumawe U17 yang menjadi runner-up turnamen Nusantara Open 2022 untuk berlatih di Aspire Academy Qatar pada akhir Desember 2023.
"Tim PSLS yang dikirim akan berlatih dan dibina selama tiga minggu di Aspire Academy Qatar," kata ketua panitia Nusantara Open 2023 Fary Djemy Francis dalam acara Talkshow & Drawing Nusantara Open 2023 di Komplek Akademi Sepak Bola Garudayaksa, Bogor, Senin.
Ia menjelaskan, pengiriman tim tersebut untuk berlatih di luar negeri merupakan bagian dari pembinaan serta promosi talenta sepak bola muda di tanah air yang merupakan finalis turnamen Nusantara Open.
Sebelumnya, tim yang sudah dikirim untuk berlatih di Aspire Academy Qatar adalah Persib Bandung U17 yang menjuarai turnamen Nusantara Open 2022.
"Selanjutnya akhir Desember ini akan dikirim lagi tim PSLS yang menjadi runner up dalam Nusantara Open sebelumnya," katanya.
Fary mengatakan, pengiriman tim seperti demikian diupayakan akan terus dilakukan seiring dengan pelaksanaan Nusantara Open secara berkelanjutan setiap tahun.
Pada 14-21 Desember 2023, turnamen Nusantara Open kembali digelar untuk kedua kalinya yang diikuti tim dari 16 akademi yaitu Persib Bandung, Rans Nusantara FC, Arema FC, Borneo FC Samarinda, Garudayaksa Academy, PSS Sleman, Bali United FC, PSLS Lhoukseumawe, Persija Jakarta, Maluku Utara Selection, Bhayangkara Presisi Indonesia, PSM Makassar, ASIOP, Persis Solo, PSIM Semarang, serta Bintang Timur Atambua.
Fary menambahkan, turnamen Nusantara Open digagas oleh Prabowo Subianto, yang saat ini sedang maju sebagai calon presiden nomor urut dua pada Pemilu 2024.
"Tim PSLS yang dikirim akan berlatih dan dibina selama tiga minggu di Aspire Academy Qatar," kata ketua panitia Nusantara Open 2023 Fary Djemy Francis dalam acara Talkshow & Drawing Nusantara Open 2023 di Komplek Akademi Sepak Bola Garudayaksa, Bogor, Senin.
Ia menjelaskan, pengiriman tim tersebut untuk berlatih di luar negeri merupakan bagian dari pembinaan serta promosi talenta sepak bola muda di tanah air yang merupakan finalis turnamen Nusantara Open.
Sebelumnya, tim yang sudah dikirim untuk berlatih di Aspire Academy Qatar adalah Persib Bandung U17 yang menjuarai turnamen Nusantara Open 2022.
"Selanjutnya akhir Desember ini akan dikirim lagi tim PSLS yang menjadi runner up dalam Nusantara Open sebelumnya," katanya.
Fary mengatakan, pengiriman tim seperti demikian diupayakan akan terus dilakukan seiring dengan pelaksanaan Nusantara Open secara berkelanjutan setiap tahun.
Pada 14-21 Desember 2023, turnamen Nusantara Open kembali digelar untuk kedua kalinya yang diikuti tim dari 16 akademi yaitu Persib Bandung, Rans Nusantara FC, Arema FC, Borneo FC Samarinda, Garudayaksa Academy, PSS Sleman, Bali United FC, PSLS Lhoukseumawe, Persija Jakarta, Maluku Utara Selection, Bhayangkara Presisi Indonesia, PSM Makassar, ASIOP, Persis Solo, PSIM Semarang, serta Bintang Timur Atambua.
Fary menambahkan, turnamen Nusantara Open digagas oleh Prabowo Subianto, yang saat ini sedang maju sebagai calon presiden nomor urut dua pada Pemilu 2024.