Obyek wisata Jangan Susul Daku di Banggai

id jangan susul daku,air terjun,kamumu,banggai,luwuk utara,pariwisata,obyek wisata

Obyek wisata Jangan Susul Daku di Banggai

Sejumlah pengunjung menikmati suasana di dekat air terjun di kawasan wisata air terjun Jangan Susul Daku di Desa Kamumu, Luwuk Utara, Banggai, Sulawesi Tengah, Senin (28/10/2024). Air terjun bertingkat itu menyajikan suasana alam yang indah dikelilingi hutan alam dengan pohon menjulang. Obyek wisata ini diberi nama Jangan Susul Daku oleh kelompok pecinta alam yang menemukannya sebagai penggambaran medan untuk mencapainya. ANTARA/Basri Marzuki