Sebanyak 219 atlet Sulteng untuk PON XXI Aceh-Sumut mulai jalani Puslatda

id Gubernur Sulteng ,Atlet PON Sulteng ,PON XXI Aceh-Sumut,Sulawesi Tengah ,Puslatda

Sebanyak 219 atlet Sulteng untuk PON XXI Aceh-Sumut mulai jalani Puslatda

Atlet Sulteng untuk PON XXI Aceh-Sumut 2024 mulai memasuki Puslatda di Markas Yonif 711 Raksatama di Kota Palu, Jumat (31/5/2024). (ANTARA/HO-Penrem 132/Tadulako)

Palu (ANTARA) - Sebanyak 219 atlet dari Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) yang akan mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh - Sumatera Utara (Sumut) 2024 mulai menjalani Pusat Pelatihan Daerah (Puslatda).      

“Semoga atlet kita bisa menjadi juara dengan mencetak berbagai rekor, merebut banyak emas dan mengukir sejarah baru Sulawesi Tengah pada PON XXI Aceh-Sumut,” kata Gubernur Sulteng Rusdy Mastura pada kegiatan pembukaan Puslatda di Kota Palu, Jumat.  
 
Ia meminta para atlet untuk lebih giat berlatih dan bekerja keras setelah memasuki Puslatda, yang berpusat di Markas Yonif 711 Raksatama agar cepat terbentuk karakter juang dan mental juara dalam diri para atlet. 
 
Ia mengatakan bahwa kontingen PON XXI Sulteng menargetkan 10 medali emas pada kegiatan PON XXI Aceh- Sumut 2024. Karena itu, dia meminta para atlet agar memberikan yang terbaik untuk Provinsi Sulawesi Tengah.
 
Menurut Mastura, prestasi tidak datang dengan sendirinya, melainkan karena kerja keras dan usaha.
 
"Provinsi Sulteng punya target 10 medali emas, kalau lebih dari itu bagus, yang penting punya semangat dan saya percaya pasti bisa,” ujarnya.
 
Adapun total atlet Sulteng yang akan berlaga di PON XXI Aceh-Sumut 2024 berjumlah 312 orang, dengan 50 orang pelatih, 43 orang mengikuti pelatihan di luar daerah dan sebanyak 219 atlet dipusatkan di Kota Palu.
 
Sementara itu, atlet yang mulai memasuki Puslatda, yakni atlet dayung, petanque, sepak bola, biliar, paralayang, gateball, panjat tebing, kick boxing, menembak, angkat besi, taekwondo, karate, basket, sepak takraw, anggar, sepatu roda, atletik, muaythai, balap sepeda dan bola voli.
 
Pelaksanaan Puslatda PON XXI Aceh-Sumut 2024 untuk para atlet Sulteng akan dilaksanakan selama 75 hari atau hingga Agustus 2024.