Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sigi Nuim Hayat di Bora, Jumat, mengatakan salah satu upaya peningkatan pelayanan itu dengan pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di daerah itu.
Pemkab Sigi terus tingkatkan pelayanan publik di Dukcapil dan RS Tora Belo
Sigi, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng), meningkatkan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat, khususnya pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) dan Rumah Sakit Tora Belo di daerah itu.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sigi Nuim Hayat di Bora, Jumat, mengatakan salah satu upaya peningkatan pelayanan itu dengan pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di daerah itu.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sigi Nuim Hayat di Bora, Jumat, mengatakan salah satu upaya peningkatan pelayanan itu dengan pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di daerah itu.
"Tentunya ini upaya yang dilakukan pemerintah daerah (pemda) dalam menciptakan lingkungan kerja yang bebas dari korupsi dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat," kata Nuim Hayat.
Ia menjelaskan pencanangan pembangunan zona integritas itu untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap birokrasi yang lebih transparan, akuntabel, dan profesional.
"Pencanangan ini guna meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Sigi melalui berbagai reformasi birokrasi dan komitmen dengan berbagai inisiatif serta kegiatan," ucapnya.
Ia menuturkan pembangunan zona integritas merupakan langkah strategis untuk menanggulangi praktik korupsi dan meningkatkan profesionalisme aparat pemerintah.
"Semua perangkat daerah dan instansi di Kabupaten Sigi harapannya dapat berperan aktif dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang lebih baik, bebas dari korupsi, dan memiliki standar pelayanan publik yang tinggi," sebutnya.
Pemda, kata dia, senantiasa berkomitmen untuk terus memperbaiki sistem administrasi, meningkatkan akuntabilitas, dan memberikan pelayanan publik yang cepat, efisien, dan tanpa biaya tambahan yang tidak sah.
"Pentingnya kolaborasi antara pejabat pemerintah, Aparatur Sipil Negara (ASN), serta masyarakat, dalam menciptakan lingkungan pemerintahan yang bersih dan profesional," ujarnya.
Ia berharap semua pihak di Kabupaten Sigi dapat berkomitmen dalam pembangunan ZI menuju WBK dan WBBM dapat terlaksana dengan baik. "Ke depan bisa tercipta birokrasi yang bersih, efektif, dan melayani masyarakat dengan optimal," tuturnya.