Empat bapaslon cakada di Sigi memenuhi syarat hasil tes kesehatan

id Kabupaten Sigi,Sulawesi Tengah ,KPU Sigi ,Komisi Pemilihan Umum ,Bapaslon ,Pemeriksaan kesehatan ,Pilkada 2024

Empat bapaslon cakada di Sigi memenuhi syarat hasil tes kesehatan

Plh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sigi Subri (tengah) saat menyerahkan hasil pemeriksaan kesehatan kepada salah satu Liaison Officer (LO) bapaslon bupati dan wakil bupati di Kabupaten Sigi, di Desa Maku, Kecamatan Dolo, Sabtu (7/9/2024). ANTARA/MOH SALAM

Sigi, Sulteng (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sigi Sulawesi Tengah memastikan terhadap empat bakal pasangan calon (bapaslon) kepala daerah di wilayah itu memenuhi syarat dari hasil pemeriksaan kesehatan dari tim kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Undata Palu.
 
Ketua Divisi Teknis Penyelenggara KPU Sigi Apriyanto di Maku, Sabtu, mengatakan penyerahan hasil pemeriksaan kesehatan bapaslon sudah diserahkan ke masing-masing Liaison Officer (LO) bapaslon di Kabupaten Sigi secara langsung maupun melalui aplikasi Silon.
 
"Jadi untuk penyerahan berita acara terkait hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon (bapaslon) bupati dan wakil bupati dengan membuat format tanda terima kepada masing-masing Liaison Officer (LO)," kata Apriyanto.
 
Ia mengemukakan hasil pemeriksaan kesehatan bapaslon tersebut merupakan satu kesatuan dari persyaratan dokumen yang sebelumnya sudah diterima KPU setempat saat pendaftaran bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
 
"Untuk penyerahan hasil pemeriksaan kesehatan itu merupakan bagian tidak terpisahkan dari dokumen hasil penelitian persyaratan bapaslon kepala daerah di Kabupaten Sigi, " ucapnya.
 
Menurutnya hasil pemeriksaan kesehatan empat bapaslon itu diterima KPU Sigi pada tanggal 5 September 2024.
 
"Kami menerima hasil pemeriksaan kesehatan bapaslon dari pihak Rumah Sakit Umum Daerah Undata pada tanggal 5 September 2024, Setelah hasil pemeriksaan kesehatan itu kami terima maka langsung kami serahkan kepada masing-masing LO bapaslon dan semua sudah bertandatangan," sebutnya.
 
Kata dia, berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan itu menyatakan semua bapaslon bupati dan wakil bupati Sigi dinyatakan sehat dan memenuhi syarat.
 
"Semua bapaslon dinyatakan memenuhi syarat mampu secara jasmani dan rohani serta tidak terindikasi sebagai penyalahgunaan Narkotika sehingga semua bapaslon bersih," ujarnya.
 
Ia menyebutkan selanjutnya KPU Sigi masih menunggu hasil perbaikan dokumen masing-masing bapaslon hingga tanggal 8 September 2024 pukul 23.59 Wita.
 
"Tahapan selanjutnya di KPU Kabupaten Sigi pada tanggal 6-8 September 2024 perbaikan dan penyerahan hasil perbaikan, kemudian tanggal 6-14 September adalah waktu penelitian hasil perbaikan, sehingga besok pukul 23.59 Wita hari terakhir penyerahan hasil perbaikan dokumen bapaslon ke KPU Sigi," tuturnya.
 
Diketahui bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Sigi pada Pilkada serentak tahun 2024 sebanyak empat pasangan yaitu Nirwansyah Parampasi dan Hesty Yulita, Rizal Injtenae dan Samuel Yansen Pongi, Husen Habibu-Ajub Willem Darawia serta Agus Lamakarate dan Samuel Riga.
 
Penyerahan hasil pemeriksaan kesehatan bapaslon bupati dan wakil bupati itu disaksikan oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sigi.