Gubernur Sulteng tekankan pentingnya mitigasi kebencanaan bagi warga

id Gubernur Sulteng ,Mitigasi kebencanaan ,Sulawesi Tengah ,Pentingnya mitigasi bencana ,Sulteng

Gubernur Sulteng tekankan pentingnya mitigasi kebencanaan bagi warga

Gubernur Sulteng Rusdy Mastura menyampaikan arahan pada rapat kerja bersama Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong dalam rangka kewaspadaan dan mitigasi kebencanaan di Parigi Moutong, Sabtu (15/6/2024). (ANTARA/HO-Humas Pemprov Sulteng)

Parigi Moutong, Sulawesi Tenga (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura menekankan pentingnya mitigasi kebencanaan dalam upaya menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat serta pembangunan berkelanjutan.
 
"Pentingnya mitigasi kebencanaan dalam upaya menjaga keselamatan dan keamanan masyarakat dalam kaitannya pembangunan berkelanjutan," kata dia di Parigi Moutong, Sabtu.
 
Ia menyampaikan hal ini pada rapat kerja bersama Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong dalam rangka kewaspadaan dan mitigasi kebencanaan.
 
Menurut dia, mitigasi kebencanaan juga dapat meningkatkan kesiapan masyarakat dalam menghadapi bencana dan mempercepat proses pemulihan pascabencana.

"Karena bencana dapat menimbulkan kerugian harta benda yang sangat besar bagi masyarakat dan lingkungan sekitar bahkan kehilangan nyawa," ujarnya.
 
Oleh karena itu, kata dia, dengan adanya upaya mitigasi kebencanaan, risiko kerugian jiwa, kerusakan properti, dan dampak sosial ekonomi dapat ditekan.
 
Ia juga menyampaikan bahwa melalui kerja sama semua pemangku kepentingan bersama elemen masyarakat, dapat mengurangi risiko bencana dan menjamin keselamatan serta kesejahteraan masyarakat, khususnya di Provinsi Sulawesi Tengah.
 
"Melalui kerja sama yang baik antara pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten, pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan kelurahan, serta seluruh elemen masyarakat, kiranya dapat mengurangi risiko bencana dan menjamin keselamatan serta kesejahteraan masyarakat," katanya.
 
Ia juga mengajak seluruh masyarakat turut aktif dalam upaya pencegahan dan penanggulangan bencana, dengan melakukan langkah-langkah yang telah disarankan oleh pihak terkait dan tetap waspada terhadap potensi bencana yang mungkin terjadi.

Menurut dia, peran aktif masyarakat dibutuhkan dalam menjaga keselamatan dan keamanan wilayah ini dari ancaman bencana, sebagai upaya mewujudkan gerak cepat menuju Sulawesi Tengah lebih sejahtera dan maju.