Bupati Tojo Una-una Jabat Ketua Forki Masa Bakti 2016-2020

id forki

Bupati Tojo Una-una Jabat Ketua Forki Masa Bakti 2016-2020

Ketua Pengprov Forki Sulteng Ahmad M Ali melantik Bupati Tojo Una-Una Mohammad Lahay di Ampana Kota, Sabtu (13/5). (Erick Tamalagi)

Ampana, Sulawesi Tengah, (antarasulteng.com) - Bupati Tojo Una-una Mohammad Lahay resmi menjabat dan memimpin pengurus cabang Federasi Olahraga Karatedo Indonesia (Forki) kabupaten tersebut masa bakti 2016-2020.

Pelantikan terhadap Mohammad Lahay sebagai ketua Pengcab Forki Tojo Una-una berlangsung di lapangan sepakbola Ampana Kota, Sabtu (13/5).

"Saya siap di lantik dan bersiap bekerja untuk memajukan olahraga karate di Kabupaten Tojo Una-una selama masa bakti tersebut," ungkap Mohammad Lahay dalam pelantikan.

Mohammad Lahay bersama empat puluh pengurus lainnya dilantik secara resmi oleh Ketua Umum Pengprov Forki Sulawesi Tengah Ahmad M Ali.

Pelantikan itu dihadiri ratusan masyarakat di Ibu Kota Kabupaten Tojo Una-Una, yang dirangkaikan dengan pelantikan pengurus DPD Partai Nasdem kabupaten tersebut.

Sementara itu Ketua Pengprov Forki Sulteng, Ahmad M Ali berharap agar pengurus yang telah dilantik agar tidak diam atau hanya untuk memenuhi kelengkapan struktur semata.

Melainkan, tegas dia, bekerja secara maksimal memajukan karate didaerah, dengan mengasah dan meningkatkan potensi masyarakat khususnya generasi muda menjadi atlet harapan bangsa.

"Apakah saudara-saudari siap dilantik dan menjabat sebagai pengurus Forki untuk memajukan karate didaerah," tanya Ahmad Ali saat melantik.

Anggota Komisi III Bidang Hukum dan Perundang-undangan DPR-RI itu juga mengatakan bahwa pengurus jangan melibatkan forki pada politik praktis ditingkat daerah.

"Forki bukan lembaga atau organisasi politik. tetapi Forki adalah lembaga kaderisasi dibidang olahraga. Karena itu jangan melibatkan Forki pada politik praktis," tegasnya.