Aktris porno Stormy Daniels gugat Trump atas "Kesepakatan Diam"

id Stormy Daniels

Aktris porno Stormy Daniels gugat Trump atas "Kesepakatan Diam"

Stormy Daniels (REUTERS/Eduardo Munoz)

Washington, (Antaranews Sulteng) - Aktris film porno Stormy Daniels menggugat Presiden Donald Trump pada Selasa, menuduh bahwa Trump tidak pernah menandatangani sebuah kesepakatan diam tentang hubungan "intim" di antara mereka.

Trump membantah berselingkuh dengan Daniels.

Daniels, yang bernama asli Stephanie Clifford, mengajukan tuntutan hukum di Los Angeles yang mengklaim bahwa perjanjian tersebut tidak sah dan dia bebas untuk membicarakan hubungannya dengan Trump secara terbuka.

Gugatan tersebut, yang oleh pengacara Clifford Michael Avenatti diterbitkan dalam sebuah cuitan, mengatakan bahwa Daniels menandatangani baik kesepakatan utama maupun sebuah kesepakatan sampingan dengan menggunakan nama panggungnya pada 28 Oktober 2016, beberapa hari sebelum pemilihan presiden Amerika Serikat 2016.

Pengacara Trump Michael Cohen menandatangani dokumen tersebut pada hari yang sama, namun Trump tidak pernah menandatangani dokumen tersebut, demikian dalam tuntutan hukum tersebut.

"Kesepakatan diam" seperti yang disebut dalam tuntutan hukum merujuk pada Trump sebagai David Dennison dan Clifford sebagai Peggy Peterson. Kesepakatan sampingan tersebut mengungkapkan identitas sebenarnya dari pihak-pihak sebagai Clifford dan Trump, menurut tuntutan hukum tersebut.

Clifford meminta dalam tuntutan untuk Pengadilan Tinggi Wilayah Los Angeles agar menyatakan kesepakatan utama dan kesepakatan sampingan bersifat tidak sah dan tidak dapat dilaksanakan.

Gedung Putih tidak segera menanggapi permintaan untuk memberikan komentar. Avenatti tidak segera dapat memberikan komentar.

Menurut tuntutan tersebut, Clifford dan Trump memiliki hubungan intim yang berlangsung sejak musim panas 2006 hingga 2007, termasuk pertemuan di Danau Tahoe dan di Hotel Beverly Hills.

Daniels dikutip dalam sebuah wawancara pada 2011 dengan majalah In Touch Weekly bahwa dia berselingkuh dengan Trump, setelah mereka bertemu di turnamen golf Danau Tahoe pada 2006, tidak lama setelah istri Trump, Melania, telah melahirkan putra mereka, Barron.

Cohen mengatakan bahwa dia membayar Clifford sebanyak 130 ribu dolar AS dari uangnya sendiri pada 2016, tahun Trump terpilih sebagai presiden, namun mengatakan bahwa Organisasi Trump atau kampanye Trump bukanlah pihak dalam transaksi tersebut, meskipun dia menolak untuk mengatakan secara terbuka untuk apa hal tersebut.

Gugatan tersebut mengatakan bahwa kesepakatan diam pada 2016 meminta 130 ribu dolar AS untuk dibayarkan ke rekening kustodian pengacara Clifford saat itu. Sebagai imbalannya, Clifford tidak mengungkapkan informasi rahasia tentang Trump.

Tuntutan tersebut menuduh Cohen telah berusaha agar Clifford tidak membicarakan hubungan tersebut, yang baru-baru ini muncul pada 27 Februari 2018.

"Upaya untuk mengintimidasi Clifford agar diam dan 'membungkamnya' untuk 'melindungi Tuan Trump' terus berlanjut," demikian gugatan tersebut.