Pemprov Sulteng luncurkan Mal Pelayanan Publik

id Mal Pelayanan Publik

Pemprov Sulteng luncurkan Mal Pelayanan Publik

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI, Bahlil Lahidia, saat menyaksikan counter pada Mal Pelayanan Publik di kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sulawesi Tengah, Rabu (17/7). (HUmas Provinsi)

Untuk itu salah satu perbaikan kualitas pelayanan adalah sarana dan prasarana pelayanan perizinan yang harus memenuhi norma standar gedung yang memadai
Palu (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah meluncurkan Mal Pelayanan Publik bertepatan dengan momentum peresmian kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sulawesi Tengah di Palu, Rabu.

Peluncuran yang dilakukan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Rusli Dg Palabbi tersebut disaksikan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI, Bahlil Lahidia, Kepala DPMPTSP Christina Sandra Tobondo, dan Ombudsman Perwakilan Sulawesi Tengah.

Mal pelayanan publik pertama ini terdiri dari 14 counter, dengan total 256 layanan.

Sebelum peluncuran dan peresmian kantor DPMPTSP tersebut lebih dulu diawali pemutaran video sejumlah penghargaan yang diterima Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola serta penyerahan piagam penghargaan TP4T kepada Kejati Sulawesi Tengah.

Baca juga: Kepala BKPM: setiap investor harus gendeng pengusaha lokal

Wakil Gubernur Rusli Palabbi mengatakan penyelenggaraan pelayanan perizinan dan non-perizinan merupakan prioritas pemerintah saat ini.

"Untuk itu salah satu perbaikan kualitas pelayanan adalah sarana dan prasarana pelayanan perizinan yang harus memenuhi norma standar gedung yang memadai," katanya.

Mal Pelayanan Publik tersebut dipusatkan di Gedung Gedung DPMPTSP yang baru diresmikan.

Gedung ini terdiri dari empat lantai, masing-masing lantai satu digunakan untuk kegiatan penyelenggaraan pelayanan perizinan dan nonperizinan yaitu Mal Pelayanan Publik sebanyak 14 Kantor Pelayanan dengan total 256 layanan.

Di lantai dua ditempati kepala dinas dan semua unsur sekretariat selanjutnya, lantai 3 ditempati beberapa bidang teknis dan lantai empat ditempati bidang teknis dan ruang informasi serta aula pertemuan.

Rusli mengatakan dengan adanya gedung baru DPMPTSP Sulawesi Tengah dan keberadaan mal pelayanan publik dapat memberikan kemudahan, kecepatan, keterjangkauan, keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam mendapatkan pelayanan serta meningkatkan daya saing global dalam memberikan kemudahan berusaha di Indonesia.

Baca juga: Kepala BKPM Bahlil tekankan seharusnya RI tidak bergantung pada negara lain
Baca juga: Bahlil: proses gaet relokasi tujuh perusahaan dilakukan secara intensif