Beras di Tolitoli Aman Jelang Natal Dan Tahun Baru

id Beras, BUlog, Tolitoli

"Begitu halnya harga beras di tingkat pengecer di daerah itu hingga kini cukup terkendali,"
Tolitoli (antarasulteng.com)- Stok berbagai jenis beras di Kabupaten Tolitoli untuk menghadapi Natal dan Tahun Baru cukup aman.

"Begitu halnya harga beras di tingkat pengecer di daerah itu hingga kini cukup terkendali," kata Kepala Sub Divre Bulog Tolitoli, Yusri Pakke, di Tolitoli, Senin.

Ia mengatakan Bulog setempat masih memiliki persediaan beras di gudang mencapai 2.000 ton.

Selain stok memadai, Bulog Tolitoli juga tetap gencar membeli beras untuk memenuhi kebutuhan stok nasional yang diperuntukan bagi masyarakat penerima rastra/raskin.

Sub Divre Bulog Tolitoli juga masih membawahi satu kabupaten lain yakni Buol.

Bulog selama ini selain membeli beras dari petani dan disalurkan kepada masyarakat, juga menyediakan dan menjual komoditi pangan lainnya.

Selain beras, juga gula pasir, minyak goreng, telur ayam, bawang merah dan bawang putih.

Khusus untuk sejumlah komoditi strategis dimaksud, Yusri mengatakan cukup tersedia dan harganyapun relatif stabil dan terkendali.

Hingga kini, kata dia, harga pangan dan kebutuhan lainnya di pasaran baik di Tolitoli maupun Kabupaten Buol stabil dan terkendali.

Pihaknya siap melaksanakan kegiatan operasi pasar dan pasar murah jika dibutuhkan pemerintah daerah setempat.

Harga beras di tingkat pengecer di dua kabupaten di Sulteng ittu terendah Rp9.000/kg dan tertinggi Rp11.000/kg. Harga beras masih dibawa harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah pusat.

Harga gula pasir di pasaran Rp12.500/kg, telur Rp1.500/btr dan minyak goreng Rp12.500/liter.***