India sebut uji lokal vaksin COVID Sputnik V sebanding dengan uji Rusia

id India,Sputnik V, Rusia, vaksin, COVID-19

India sebut uji  lokal vaksin COVID Sputnik V sebanding dengan uji Rusia

Seorang perawat mempersiapkan vaksin Rusia "Sputnik-V" melawan penyakit virus korona (COVID-19) untuk suntikan tahap uji coba pasca-pendaftaran di sebuah klinik di Moskow, Rusia, Kamis (17/9/2020). (ANTARA FOTO/REUTERS/Tatyana Makeyeva/aww/cfo)

New Delhi (ANTARA) - Kementerian kesehatan India pada Selasa mengatakan regulator obat negara itu telah menemukan bahwa data keamanan dan imunogenisitas dari uji coba lokal vaksin virus corona Sputnik V Rusia sebanding dengan uji coba tahap akhir yang dilakukan di Rusia.

Vaksin itu sekarang telah "direkomendasikan untuk memperoleh izin penggunaan terbatas dalam situasi darurat yang tunduk pada berbagai ketentuan peraturan", kata kementerian, mengomentari persetujuan yang sebelumnya dikonfirmasi oleh agen pemasaran obat itu.

Vaksin itu sekarang dapat diimpor, katanya.

Sputnik V sejauh ini juga telah diekspor oleh Rusia ke sejumlah negara dalam upaya memerangi pandemi COVID-19.

Sumber: Reuters