Pemkab Sigi bersiap jadi penyuplai pangan di Kaltim

id bupati sigi,pemkab sigi,pangan sigi,mohamad irwan,kalimantan timur,perpindahan ibu kota negara

Pemkab Sigi bersiap jadi penyuplai pangan di Kaltim

Bupati Sigi Mohamad Irwan meninjau budi daya ikan air tawar di lokasi Balai Benih Ikan (BBI) Kotarindau, Kecamatan Dolo, Sulteng, Jumat (19/11/2021). ANTARA/Muhammad Hajiji

Sigi, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Pemerintah Daerah Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, bersiap menjadi daerah penyuplai pangan untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat di Kalimantan Timur, seiring rencana perpindahan ibu kota negara ke provinsi tersebut.

"Peluang ekonomi dari perpindahan ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimantan Timur harus kita manfaatkan," ucap Bupati Sigi Mohamad Irwan, di Sigi, Sulteng, Sabtu.

Bupati mengemukakan terdapat peluang ekonomi yang sangat besar dari perpindahan ibu kota negara di Jakarta ke Kalimantan Timur. Peluang itu salah satunya adalah kebutuhan logistik dan pangan di Kalimantan Timur akan meningkat.

Maka, sebutnya, potensi sumber daya alam yang dimiliki oleh Kabupaten Sigi pada sektor pertanian, kehutanan seperti hasil hutan bukan kayu, peternakan dan perikanan, harus dioptimalkan pengelolaan dan peningkatan kualitasnya.

Sesuai membangun Sigi dengan visi maju, mandiri, berbasis agribisnis, kata Irwan, adalah bertujuan membawa Sigi berdaya saing.

"Daya saing berbasis agribisnis menjadi kekuatan kita, sesuai dengan potensi sumber daya alam pada sektor pertanian, kehutanan, peternakan yang kita miliki," katanya.

Menurut Irwan, pihaknya sedang menyusun road map pengembangan kawasan agribisnis, yang selanjutnya akan menjadi pijakan dalam kebijakan daerah.

Dengan begitu, sebut dia, pemerintah menargetkan potensi-potensi pertanian, peternakan, kehutanan yang dikelola oleh petani di Sigi, harus tembus pasar global dan nasional pada 2024.

Upaya lain yang dilakukan oleh Pemkab Sigi dalam pengembangan sektor pangan yakni melibatkan investor sektor perikanan, pertanian, kehutanan dan peternakan.

Selain itu, kata Irwan, pihaknya terus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Sulteng untuk membangun infrastruktur menunjang hal itu, meliputi jalan, jembatan dan sarana air bersih.