Anggota DPR salurkan bantuan paket sembako untuk korban banjir di Sigi

id bantuan, sembako, banjir ,sigi

Anggota DPR  salurkan bantuan paket sembako untuk korban banjir di Sigi

Beri bantuan paket sembako korban banjir di Sigi, Sulteng (Antara/Anas Masa)

Sigi (ANTARA) - Anggota DPR RI dari PDIP Matindas J Rumambi di sela-sela kunjungan kerja ke lokasi banjir bandang di Kabupaten Sigi, Sulteng, menyalurkan paket bantuan sembako kepada warga korban bencana alam di daerah itu.

"Ini sekadar membantu meringankan beban dan penderitaan mereka yang terdampak bencana banjir," kata Matindas di Desa Beka Kecamatan Marawola Kabupaten Sigi, Kamis.

Anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sulteng itu dalam kunjungan ke lokasi banjir didampingi Ketua DPC Partai PDIP dan Anggota DPRD Kabupaten Sigi, Mohammat Umar dan Anggota Fraksi PDIP DPRD Sigi, Harold Lompe memberikan bantuan kepada 50 kepala keluarga (KK) yang menjadi korban banjir.

Selain memberikan bantuan, Matindas juga memberikan semangat agar warga yang terdampak bencana alam di Desa Beka tetap tabah menghadapi semua cobaan ini.

Mengingat permukiman warga berada di bawah daerah aliran sungai (das) maka perlu waspada saat musim hujan.

Masyarakat juga harus menjaga agar pepohonan di sepanjang daerah aliran sungai (DAS) di wilayah itu tidak dibabat atau ditebang.

"Kalau perlu justru menanam pohon sebab salah satu fungsi pohon mencegah banjir," pinta Matindas.

Dia juga meminta pemerintah daerah untuk secepatnya melakukan pengerukan sungai dan membangun tanggul bronjong guna mengatasi banjir.

"Saya lihat dari dekat, DAS Sungai Kalipondo sudah mengalami pendangkalan. Material harus dikeruk agar bisa menampung debit air yang besar saat musim hujan," ujarnya.

Pada 26 Maret 2021, permukiman warga Desa Beka diterjang banjir dan lumpur mengakibatkan 292 warga terpaksa mengungsi ke tempat aman.

Kebanyakan rumah warga di desa itu tertimbun lumpur namun tidak ada korban jiwa.
Pengungsi korban banjir bandang di Desa Beka Kabupaten Sigi.(Antara/Anas Masa)