Bupati Sigi berharap dana zakat bantu berdayakan ekonomi masyarakat

id bazda sigi,bazda,pemkab sigi,zakat,bupati sigi,mohamad irwan

Bupati Sigi berharap dana zakat  bantu berdayakan ekonomi masyarakat

Bupati Sigi Mohamad Irwan menyalurkan bantuan modal usaha kepada masyarakat yang dananya bersumber dari dana zakat dikelola oleh Bazda Sigi, di Sigi, Rabu (27/4/2022). (ANTARA/Muhammad Hajiji)

Sigi, Sulawesi Tengah (ANTARA) - Bupati Sigi Mohamad Irwan menilai dana zakat yang dibayarkan setiap Muslim dan dikelola oleh Badan Amil Zakat Daerah (Bazda) dapat digunakan untuk mengintervensi langsung pemberdayaan ekonomi masyarakat.

"Pemda Sigi memiliki program bantuan KUR dengan bunga nol persen serta tanpa agunan bagi UMKM dan usaha kecil lainnya, hadirnya program Bazda Sigi akan lebih membantu pemerintah peningkatan ekonomi masyarakat," ucap Mohamad Irwan dalam penyerahan zakat, infak dan sedekah Pemkab Sigi ke Bazda Sigi, Rabu.
 
Menurut Bupati, zakat merupakan salah satu fondasi dasar dalam ajaran Islam, sekaligus salah satu dari lima rukun Islam yang wajib dilakukan oleh setiap Muslim memiliki kelebihan rezeki.

Menurut dia, zakat dalam Islam merupakan cara Islam untuk mendistribusikan kekayaan agar tidak terjadi jurang pemisah antara si kaya dan si miskin.

Dalam Islam terdapat dua kategori zakat yakni zakat fitrah dan zakat maal (harta). Zakat fitrah wajib dikeluarkan setiap Muslim yang hidup di bulan Ramadhan serta memiliki kecukupan atau kelebihan makanan sampai pada hari esok tanggal 1 Syawal Idul Fitri tiba.

Zakat mal atau harta yang wajib dikeluarkan setelah cukup hisab dan haul. Mengeluarkan zakat harta tidak mesti pada bulan Ramadhan jika sudah cukup syarat dan ketentuan-nya.

"Maka, kepada seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) dan seluruh aparatur sipil negara (ASN) yang sudah wajib zakat, agar membayar zakat ke Bazda Kabupaten Sigi," imbuh Mohamad Irwan.

Muhamad Irwan menilai, kemiskinan daerah harus ditanggulangi dengan berbagai program berkelanjutan, serta kerja sama multi pihak termasuk dengan Bazda harus dibangun dengan baik.

"Apa yang terjadi di masyarakat, negara dan pemerintah harus hadir, saya mengapresiasi apa yang dilakukan Bazda Sigi dan program yang dijalankan agar disinerjikan sehingga intervensi pemberdayaan ekonomi masyarakat berjalan efektif," ungkapnya.

Terkait hal itu Ketua Bazda Kabupaten Sigi As'ad Syukur menyatakan, zakat fitrah dan mal menjadi kekuatan umat bila hal dilaksanakan dengan baik seluruh Muslim.

"Bila zakat tersebut terkumpul, maka akan bisa menyentuh seluruh golongan delapan asnaf serta persoalan keumatan lainnya," kata As'ad.

Menurut dia, pemerintah menjadi contoh dalam gerakan cinta zakat, serta memberi kesadaran bagi yang memiliki harta untuk dapat berzakat.

Bazda bersama Pemkab Sigi memberikan bantuan modal usaha kepada masyarakat di daerah itu, serta menyalurkan zakat fitrah kepada masyarakat.
Bupati Sigi Mohamad Irwan menyalurkan zakat, infaq, sedekah, Pemkab Sigi kepada Bazda Sigi yang diterima oleh Ketua Bazda As'ad Syukur, di Sigi, Rabu (27/4/2022). (ANTARA/Muhammad Hajiji)