Kalapas Ampana : Hak pilih warga binaan kami pastikan ada

id Pemilu, lapas ampana, sulteng

Kalapas Ampana : Hak pilih warga binaan kami pastikan ada

Kepala Lapas kelas II B Ampana Mansur Yunus Gafur (Kiri) saat bersilaturahmi di kantor LKBN Antara Biro Sulteng yang diterima langsung oleh Kepala Biro Antara Sulteng Andi Lala (Kanan). Foto : ANTARA/ (Rangga Musabar)

Kota Palu (ANTARA) -
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) kelas II B Ampana Mansur Yunus Gafur memastikan hak pilih warga binaannya tersalurkan pada Pemilihan Umum (Pemilu) di bulan Februari mendatang.


 


"Kami memastikan bahwa hak hak warga binaan itu dapat dilaksanakan dapat terlayani dengan baik," ujarnya di Palu, Sabtu saat bersilaturahmi dengan LKBN Antara Biro Sulteng.


 


Menurutnya sesuai data yang ada, jumlah warga binaan atau Daftar Pemilih Tetap (DPT) warga binaan sebanyak 156 orang dan Daftar Pemilih Tambahan (DPTB) sebanyak 109 orang.


 


"Ini data per hari ini Sabtu 13 Januari, nanti lihat apakah akan berubah atau tetap," paparnya.


 


Untuk kesiapan sendiri, pihak Lapas Ampana akan menyiapkan satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) khusus, tujuh orang Anggota KPPS dan dua orang keamanan.


 


Menurut Mansur Yunus Gafur, pihaknya terus melakukan koordinasi dengan pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Una Una guna pemuktahiran data update terkait dengan DPT maupun dengan DPTB. 


 


"Alhamdulillah sinergitas kita antara satuan kerja Lapas kelas II B Ampana dengan KPU Tojo Una una selalu berjalan baik dan lancar," ucapnya.


 


Saat ini, total warga binaan yang ada di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Ampana berjumlah 286 orang.