Terminal Tipo Palu catat 1.071 pemudik berangkat sejak H-7 Lebaran

id Terminal Tipo Palu ,Lebaran ,Mudik Lebaran 2024,Pemudik ,Sulawesi Tengah ,Palu

Terminal Tipo Palu catat 1.071 pemudik berangkat sejak H-7 Lebaran

Sejumlah pemudik mengangkut barang bawaan masing-masing di Terminal Tipo Palu, Palu Sulteng, Sabtu (6/4/2024). (ANTARA/Nur Amalia Amir)

Palu (ANTARA) - Unit Pengelola Terminal Tipo Palu, Sulawesi Tengah mencatat 1.071 pemudik berangkat dari terminal itu sejak  H-7 Lebaran atau pada 3 April hingga Jumat, 5 April atau H-5 Lebaran.
 


"Total jumlah penumpang yang berangkat tercatat sebanyak 1.071 penumpang hingga Jumat (5/4)," kata Koordinator Lapangan Terminal Tipo Palu Basri di Palu, Sabtu.


 


Ia mengatakan bus paling banyak berangkat terjadi pada Jumat (5/4), yakni sebanyak 16 bus dengan 448 penumpang. Sementara pada Rabu (3/4) ada 14 bus yang berangkat dengan membawa 218 penumpang.


 


Selanjutnya pada Kamis (4/4) sebanyak 14 bus berangkat dengan penumpang sebanyak 348 orang. Sementara itu, untuk penumpang yang tiba di Terminal Tipo pada Rabu (3/4) sebanyak 60 orang dengan lima bus.


 


Kemudian, bus tiba pada Kamis (4/4) sebanyak lima bus dengan 88 penumpang, dan Jumat (5/4) tiba sebanyak 141 penumpang dengan tujuh bus.


 


"Untuk penumpang datang, tidak keseluruhan tiba di terminal. Karena ada juga yang turun langsung di rumah mereka atau di agen perusahaan otobus masing-masing sehingga tidak sebanyak yang berangkat," ujarnya.


 


Menurut dia, puncak arus mudik terjadi selama dua hari, yakni pada Jumat (5/4) kemarin dan hari ini, Sabtu (6/4) karena telah memasuki masa libur lebaran.


 


Ia menyebut apabila tidak sedang dalam periode arus mudik dan balik lebaran, untuk hari normal biasanya tercatat hanya sekitar 200 lebih penumpang.


 


"Untuk jumlah penumpang berangkat hari ini, data secara keseluruhan belum masuk tapi kami prediksi hari ini puncaknya," katanya lagi.


 


Terminal Tipo Palu mengangkut penumpang dengan tujuan Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat dengan penumpang terbanyak rute tujuan Palu-Makassar dan Palu-Mamuju.


 


Menurut dia, sebanyak 16 bus armada bus disiapkan untuk mengangkut penumpang yang akan mudik, namun untuk mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang pihaknya menyediakan tambahan satu unit armada bus.


 


Selain itu pihak Terminal Tipo Palu juga melakukan inspeksi keselamatan atau ramp check dengan mengecek kelaikan fisik maupun administrasi dari kendaraan umum yang digunakan mengangkut para pemudik untuk keselamatan selama perjalanan.


 


"Kami juga memeriksa kesehatan sopir yang akan membawa penumpang dan ini bertujuan untuk keselamatan dalam perjalanan," kata dia.