Timsel KPU Sulteng kuatkan integritas calon anggota

id kpu

Timsel KPU Sulteng kuatkan integritas calon anggota

Ketua Tim Seleksi Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tengah, Dr Muhtadin Dg Mustafa MHI (Muhammad Hajiji)

Penguatan integritas kepada calon, karena mereka merupakan calon pemimpin masa depan
Palu,  (Antaranews Sulteng) - Tim Seleksi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tengah melakukan penguatan integritas calon melibatkan tokoh agama dan akademisi, di Santika Hotel Palu, Senin.

Ketua Tim Seleksi KPU Sulteng Muhtadin Dg Mustafa mengemukakan orientasi dan penguatan integritas calon bertujuan untuk memberikan bekal pada calon anggota, karena mereka adalah calon pemimpin masa depan.

"Penguatan integritas kepada calon, karena mereka merupakan calon pemimpin masa depan," ungkap Ketua tim seleksi KPU Sulteng Dr Muhtadin Dg Mustafa MHI.

Baca juga: MUI berharap calon komisioner KPU berintegritas kuat

Tim Seleksi KPU Sulteng menggandeng Ketua Majelis Ulama Indonesia Kota Palu Prof Dr H Zainal Abidin MAg untuk membawakan materi berjudul Membangun integritas moral keagamaan calon KPU Sulteng.

Kemudian Rektor Universitas Tadulako Palu Prof Dr M Muhammad Basir Cyio membawakan materi tentang membangun integritas dan kapasitas sosial calon anggota KPU Sulteng.

Muhtadin menguraikan, penguatan integritas di fokuskan kepada 56 peserta yang dinyatakan lulus seleksi/penelitian administrasi.

Ia memandang bahwa penguatan integritas dan orientasi perlu dilakukan dan dikuatkan kepada calon anggota. Dikarenakan lewat tangan mereka, nantinya akan lahir putusan - putusan atau kebijakan, dalam rangka melahirkan demokrasi yang berwibawa dan beradab.

Baca juga: Persaudaraan jadi kunci terwujudnya pilkada damai

"Mereka adalah calon pemimpin masa depan. Dari mereka akan bekerja untuk mewujudkan demokrasi yang berkeadilan, bermartabat dan berwibawa," ujar Muhtadin.

Lebih lanjut dia mengatakan orientasi dan penguatan integritas menjadi salah satu pertimbangan tim seleksi kepada peserta atau calon yang mengikuti.

Sebelumnya Tim seleksi calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tengah periode 2018-2023 menetapkan 56 peserta lulus seleksi administrasi dan berhak mengikuti tes tertulis atau CAT pada 7 Maret 2018.



Penetapan itu dilakukan tim seleksi lewat rapat pleno pada Selasa (27/2) 2018.

Tim seleksi telah mengeluarkan pengumuman Hasil Penelitian Administrasi Calon Angota KPU Provinsi Sulawesi Tengah Nomor: 12/Timsel- KPU/ST/II/2018.

Ketua Tim Seleksi KPU Sulteng, Dr Muhtadin Dg Mustafa M.HI, di Palu, Rabu mengatakan jumlah tersebut terdiri dari 54 org pendaftar pria dan 11 pendaftar wanita.?

Jumlah itu juga telah termasuk dengan 22 orang anggota komisioner lama yang mendaftar, terdiri dari lima anggota komisioner KPU Provinsi Sulteng dan 17 anggota komisioner KPU kabupaen/kota se-Sulteng.Budi Suyanto .